Umur Berapa Gigi Susu Anak Pertama Kali Tanggal?

17 Februari 2019 13:00 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi pemeriksaan gigi anak Foto: Shutterstock
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi pemeriksaan gigi anak Foto: Shutterstock
ADVERTISEMENT
Gigi anak harus rutin dirawat dengan rutin. Tapi, saat si kecil sudah masuk taman kanak-kanak, sebagian orang tua merasa makin susah mengontrol kesehatan gigi dan mulutnya. Ia jadi sering jajan permen dan lupa membersikan gigi setelahnya. Hal itu tentu berisiko membuat gigi susunya berwarna kehitaman atau bahkan berlubang.
ADVERTISEMENT
Tak heran Anda jadi ingin gigi susu si kecil segera tanggal dan berganti gigi permanen. Ya, Anda berharap gigi permanennya tumbuh lebih bagus dari gigi susunya.
Tapi sebenarnya, kapan sih gigi susu anak pertama kali tanggal?
Jawabannya bisa beragam pada tiap anak. Normalnya gigi susu tanggal karena didorong dari bawah oleh calon gigi permanen. Artinya, gigi susu tanggal ketika gigi permanennya sudah siap untuk tumbuh.
Ilustrasi gigi anak. Foto: Thinkstock
Menurut grafik pertumbuhan gigi anak American Dental Association, gigi susu umumnya pertama kali tanggal pada usia 6-7 tahun. Namun tak jarang bisa lebih cepat, Moms.
Mengutip laman Parents, gigi susu bisa tanggal mulai usia 5 tahun, bahkan ada yang sejak usia 4 tahun. Hal itu, bukan berarti gigi si kecil tidak sehat atau kurang kuat ya, Moms. Variasi normal kapan gigi susu pertama kali tanggal memang cukup besar.
ADVERTISEMENT
Sebelum mencapai usia tersebut, Anda sebaiknya menjelaskan pada si kecil bahwa suatu hari giginya akan tanggal dan diganti dengan gigi yang lebih kuat. Bisa dibungkus dengan cerita tentang Peri Gigi atau dongeng lainnya yang membuat anak tertarik.
Katakan bahwa ia perlu memberitahu Anda saat merasa giginya goyang. Tujuannya agar Anda bisa membantu menanggalkan gigi susu itu dengan membawanya ke dokter gigi. Sebab jika gigi susu itu tidak ditanggalkan, gigi permanennya akan tumbuh tidak rapi.
Ilustrasi dokter gigi memeriksa gigi anak Foto: Shutter Stock
Nah gigi di bagian mana yang pertama kali tanggal?
Untuk menjawabnya, Anda perlu mengingat gigi mana yang dulu pertama kali tumbuh dalam mulut si kecil. Ya, gigi anak yang pertama kali tanggal adalah yang biasanya pertama tumbuh.
ADVERTISEMENT
Jumlah keseluruhan gigi susu adalah 20 gigi dan lengkap pada usia 3 tahun. Dilansir Baby Center, gigi susu yang pertama tanggal biasanya adalah gigi seri tengah pada rahang bawah lalu disusul gigi seri tengah rahang atas.
Gigi susu akan tanggal satu per satu hingga si kecil berusia 12 tahun. Yang paling terakhir tanggal biasanya adalah gigi geraham kedua.
Ilustrasi ibu menyikat gigi anak Foto: Shutter Stock
Perlu Anda ingat Moms, tumbuhnya gigi permanen si kecil tak harus didahului oleh tanggalnya gigi susu. Ada 32 gigi permanen, artinya jauh lebih banyak daripada jumlah gigi susu.
Misalnya, gigi geraham permanen pertama yang tumbuh tidak didahului oleh tanggalnya gigi susu. Biasanya terjadi pada usia 6-7 tahun. Jika si kecil mengeluh rahang belakangnya nyeri, bisa jadi gerahamnya sedang tumbuh Moms.
ADVERTISEMENT
Dorong si kecil tetap percaya diri saat gigi susunya tanggal. Katakan senyumnya tetap manis dan gigi penggantinya akan segera tumbuh.