2 Pemotor Yogya Ditembak dalam Waktu Hampir Bersamaan

20 September 2019 23:51 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi berkendara motor Foto: christels
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi berkendara motor Foto: christels
ADVERTISEMENT
Dua orang pengendara sepeda motor di Yogyakarta menjadi korban penembakan oleh orang tak dikenal dalam waktu berdekatan, Kamis (19/9). Kedua pengendara tersebut ditembak dengan menggunakan airsoft gun.
ADVERTISEMENT
"Benar (kejadian tersebut)," kata Kapolsek Umbulharjo Kompol Alal Prasetyo saat dikonfirmasi, Jumat (20/9).
Alal menyebut, kejadian pertama terjadi pukul 00.20 WIB di Jalan Cendana, Kecamatan Umbulharjo, Kota Yogyakarta. Saat itu, korban Thomas Wisnu (19) tengah mengisi bensin bersama temannya di SPBU Pakualaman.
Begitu keluar dari SPBU, sepeda motor korban tiba-tiba dipepet dan dikejar oleh motor Honda Beat dari arah belakang. Karena takut, korban lantas tetap melaju dan berbelok ke Jalan Cendana.
Namun, pelaku tetap mengejar dan mengacungkan airsoft gun. Pelaku lalu menembakkan airsoft gun ke korban dan mengenai bagian leher.
Sekitar 10 menit kemudian, peristiwa serupa terjadi di Jalan Kerto, Umbulharjo. Saat itu, korban Triwanto (28) sedang berboncengan dengan rekannya dari arah barat ke timur.
ADVERTISEMENT
Sama seperti kejadian pertama, keduanya lalu dipepet oleh sepeda motor yang tak dikenal begitu sampai di pertigaan Jalan Kerto. Triwanto juga ditembak dengan airsoft gun di bagian leher.
Usai melukai korbannya, kedua pelaku lantas kabur ke arah timur. Sementara itu, saat ini korban mendapat penanganan lebih lanjut di rumah sakit.
"Silakan koordinasi aja dengan kanit reskrim (untuk detail penanganan selanjutnya)," pungkas Alal.