news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

3 Pelaku Ditangkap dalam Penyergapan Bandar Narkoba di Lebak Bulus

14 November 2018 22:39 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Narkoba (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Narkoba (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Dirtipid IV Bareskrim Polri menyergap bandar sabu di daerah Lebak Bulus, Jakarta Selatan, Rabu (14/11) sore. Total ada tiga orang yang diamankan dalam operasi itu.
ADVERTISEMENT
"Tiga orang kita tangkap yakni RH, AS, dan RA," ujar Dirtipdnarkoba Bareskrim Polri Brigjen Eko Daniyanto kepada kumparan, Rabu (14/11).
Ketiga pelaku tersebut telah ditahan di Bareskrim Polri untuk menjalani pemeriksaan lebih lanjut. Eko belum bisa memastikan para pelaku tergabung dalam jaringan internasional.
"Masih dalam pengembangan. Jadi belum bisa kita sampaikan," ucap Eko.
Dirtipnar Polri, Brigjen Pol, Eko Daniyanto (Foto: Giovanni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Dirtipnar Polri, Brigjen Pol, Eko Daniyanto (Foto: Giovanni/kumparan)
Selain mengamankan para pelaku, petugas juga menyita barang bukti sabu. Namun, Eko belum bisa memastikan berat dari sabu tersebut. Pihaknya, hingga saat ini tengah menghitung berat dari sabu tersebut.
Berdasarkan video yang beredar, terlihat beberapa anggota polisi menyergap seorang pria di dekat halte Bus TransJakarta di Lebak Bulus. Pria tersebut kedapatan tengah membawa satu kantong plastik hitam berisikan sabu.
ADVERTISEMENT
Sontak aksi penyergapan ini menjadi perhatian warga sekitar. Merek berbondong melihat proses penangkapan yang dilakukan oleh anggota polisi kepada pria itu.