news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

4 Fakta Jatuhnya Pesawat Cessna di Indramayu

24 Juli 2019 7:34 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Proses evakuasi bangkai Cessna di Sungai Cimanuk Indramayu. Foto: Dok. Polsek Cantigi
zoom-in-whitePerbesar
Proses evakuasi bangkai Cessna di Sungai Cimanuk Indramayu. Foto: Dok. Polsek Cantigi
ADVERTISEMENT
Insiden jatuhnya pesawat latih jenis Cessna di Sungai Cimanuk, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat meninggalkan luka. Satu pilot tewas akibat insiden itu, dan satu lainnya mengalami luka-luka.
ADVERTISEMENT
Insiden jatuhnya Cessna terjadi pada Senin (22/7) pukul 15.30 WIB. Peristiwa itu dikonfirmasi oleh SAR Bandung yang menerima laporan adanya kecelakaan dari ATC Kertajati.
Tim SAR yang menerima informasi itu langsung menuju ke titik kecelakaan. Mereka mengerahkan 1 tim dari pos SAR Cirebon ke lokasi.
Proses evakuasi bangkai Cessna di Sungai Cimanuk Indramayu. Foto: Dok. Polsek Cantigi
Berikut fakta dari insiden jatuhnya pesawat jenis Cessna tersebut:
Terbang tanpa instruktur
Pesawat jenis Cessna tersebut diterbangkan oleh dua siswa sekolah penerbangan Angkasa Aviation Academy (AAA). Kepala Airnav Cabang Cirebon, Krisma Ikma Sukmawan, membenarkan bahwa kedua siswa itu terbang tanpa didampingi instruktur.
Namun demikian, ketentuan penerbangan tersebut merupakan kebijakan masing-masing sekolah penerbangan. Sebab, ada dua metode pelatihan yakni dengan instruktur atau tanpa instruktur.
Proses evakuasi bangkai Cessna di Sungai Cimanuk Indramayu. Foto: Dok. Polsek Cantigi
Satu pilot selamat, sedangkan satu lainnya tewas
ADVERTISEMENT
Arthur dan Muhammad Salman Al Farisi merupakan dua korban yang menerbangkan pesawat Cessna yang jatuh. Arthur ditemukan selamat usai insiden nahas itu, sementara Salman menghilang.
Salman dinyatakan hanyut dari titik lokasi jatuhnya pesawat. Setelah dilakukan pencarian, ia berhasil ditemukan 50 meter dari lokasi jatuh. Namun sudah dalam kondisi tak bernyawa.
Jenazah dibawa ke RS Bhayangkara Losarang untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.
Proses evakuasi bangkai Cessna di Sungai Cimanuk Indramayu. Foto: Dok. Polsek Cantigi
Sempat video call dengan keluarga
Menurut keluarga, sebelum insiden jatuhnya pesawat Cessna, Salman sempat melakukan video call. Ayahnya, Irianto, tak menaruh firasat akan terjadinya insiden itu.
”Sebelum peristiwa itu terjadi, kami sempat berkomunikasi lewat vidio call. Dan ia melambaikan tangan kanannya,” kata dia.
Pesawat Cessna jatuh di Sungai Cimanuk, Indramayu. Foto: Dok. Istimewa
Investigasi diserahkan ke KNKT
Bangkai pesawat jenis Cessna tersebut berhasil dievakuasi. Untuk mengetahui secara detil penyebab kecelakaan, Komite Nasional Keselamatan Transporatsi (KNKT) akan melakukan invesigasi.
ADVERTISEMENT
"Untuk investigasi selanjutnya kami serahkan kepada pihak terkait,” ujar Wakapolres Indramayu Kompol Fajar Widyadarma di lokasi kejadian, Selasa (23/7).
“Betul, diserahkan ke Komite Nasional Keselamatan Transportasi,” sambungnya.