41.381 Personel Gabungan Kawal Ketat 14.609 TPS di Jadetabek

26 Juni 2018 15:32 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Argo di Polda Metro Jaya (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Argo di Polda Metro Jaya (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kota Bekasi, Tangerang Selatan, Kota Tangerang dan Depok akan melaksanakan Pilkada Serentak 2018 pada Rabu (26/6). Sebanyak 14.609 TPS akan dijaga oleh pasukan gabungan TNI-Polri.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Metro Jaya Kombes Pol Argo Yuwono mengatakan, dalam pengamanan Pilkada 2018 akan ada 41.381 personel gabungan dengan rincian 3.363 personel TNI, 3.751 personel Polda Metro Jaya, 5.044 dari Polres setempat dan 28.218 anggota Linmas.
Khusus untuk personel Polda, sudah diberangkatkan sejak Selasa (26/6) pagi. Mereka akan langsung menuju polres setempat untuk berkoordinasi.
“Tadi pagi kita sudah lakukan pergeseran pasukan yang diapelkan di lapangan lantas. Dan kita geser ke Polres ada 3.751 personel. Anggota akan menempati polres masing-masing sudah kita tempatkan di sana,” tutur Argo di Polda Metro Jaya, Jalan Jenderal Sudirman, Jakarta Selatan, Selasa (26/6).
Argo mengungkapkan, di setiap TPS akan ditempatkan satu orang personel yang berjaga di luar.
ADVERTISEMENT
“Kemudian anggota akan mengamankan TPS sebanyak 14.609 TPS. Dan ini untuk anggota pengamanan adalah hanya mengamankan TPS. Jadi tidak ada dan tidak diperbolehkan menghitung. Itu pun kalau masuk ke lingkungan TPS ada koordinasi dengan KPPS,” tambah Argo.
Pada Pilkada serentak 2018, tidak ada pengamanan khusus untuk tempat tertentu. Meski begitu, ia meminta anggota polisi untuk tetap waspada.
“Sama semua (pengamanan). Makanya dari polda kita turunkan di sana untuk backup. Yang terpenting anggota pengamanan dibantu polda dan kita tetap waspada,” pungkasnya.