Aksi Pasukan Oranye Bersih-Bersih Polsek Ciracas yang Dibakar Massa

12 Desember 2018 7:58 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Petugas PPSU membawa keluar sisa puing yang terbakar di Polsek Ciracas. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Petugas PPSU membawa keluar sisa puing yang terbakar di Polsek Ciracas. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
ADVERTISEMENT
Polsek Ciracas, Jakarta Timur, dibakar oleh sejumlah massa tak dikenal pada Selasa (11/12) malam. Pagi ini, Rabu (12/12), Petugas Penanganan Prasarana dan Sarana Umum (PPSU) atau pasukan oranye terlihat membersihkan sisa puing kebakaran.
ADVERTISEMENT
Pantuan di lokasi, belasan petugas PPSU terlihat keluar masuk membawa sisa puing dari dalam Polsek Ciracas. Mobil bak terbuka juga dikerahkan untuk mengangkut potongan puing yang sudah hangus terbakar.
Kondisi Polsek Ciracas sendiri ditutupi tripleks berukuran panjang untuk menutupi area Polsek dari luar. Tak hanya itu beberapa petugas juga terlihat mengatur arus lalu lintas yang sedikit padat.
Petugas kebersihan sedang membersihkan puing-puing sisa kebakaran. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Petugas kebersihan sedang membersihkan puing-puing sisa kebakaran. (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Sebelumnya, Kapolda Metro Jaya Irjen Idham Azis menuturkan sekitar 200 orang datang karena tak puas dengan penanganan kasus pengeroyokan perwira TNI oleh sejumlah tukang parkir beberapa waktu lalu.
"Itu massa yang kurang puas atas penanganan kasus yang terjadi sehari sebelumnya di Cibubur, masuk dalam wilayah Polsek Ciracas. Kemudian dampak dari ketidakpuasan itu sebagian massa yang kurang lebih 200 (orang) meringsek masuk untuk mengecek apakah benar tahanan yang memukul rekan mereka sudah ditahan," ujar Idham di lokasi, Rabu (12/12).
ADVERTISEMENT
Kapolsek Ciracas dan Kapolres Jakarta Timur juga sudah memberikan penjelasan kepada massa. Saat ini pelaku pemukulan masih dalam proses pengejaran dalam waktu 2x24 jam.