Aktivitas GBK Normal Usai Kericuhan Indonesia Kalah dari Malaysia

6 September 2019 10:21 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Situasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Foto: Fadjar Hadi/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Situasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Foto: Fadjar Hadi/kumparan
ADVERTISEMENT
Kondisi di Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK) Senayan, Jakarta Pusat, kembali berjalan normal setelah kericuhan pada Kamis (5/9) malam. Kericuhan itu dipicu akibat kekalahan Indonesia melawan Malaysia dengan skor 2-3 dalam laga Kualifikasi Piala Dunia 2022.
ADVERTISEMENT
Jumat (6/9) pagi, terlihat masyarakat melakukan aktivitas seperti biasanya di sekitar GBK. Ada yang melakukan olahraga lagi pagi, bermain bola, hingga bermain sepeda. Warung-warung di GBK juga tetap buka seperti biasa.
Situasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Foto: Fadjar Hadi/kumparan
Selain itu, kondisi GBK relatif bersih dari sisa-sisa kericuhan semalam. Salah seorang petugas kemanan GBK yang tidak ingin disebut namanya mengatakan bahwa sisa kericuhan sudah diangkut oleh petugas kebersihan.
"Bekas kericuhan sudah dibersihkan semua seperti batu, botol. Semua normal," katanya.
Namun, ia tidak mengetahui secara pasti mengenai apakah ada kerusakan inventaris GBK seperti kursi dan lain sebagainya akibat kericuhan. Menurutnya hal itu dapat ditanyakan langsung Kepala Unit Pengelola GBK, Mulyani.
Situasi Stadion Utama Gelora Bung Karno (GBK), Jakarta. Foto: Fadjar Hadi/kumparan
Kericuhan terjadi setelah pertandingan Timnas Indonesia vs Timnas Malaysia sekitar pukul 21.50 WIB. Karo Ops Polda Metro Jaya Kombes Albert Teddy Benhard mengatakan kericuhan akibat oknum suporter yang tidak terima dengan hasil pertandingan.
ADVERTISEMENT
"Ya biasa mereka ingin melampiaskan kemarahan kepada suporter ataupun pemain dan ofisial dari tetangga," katanya.
Selama kericuhan itu, suporter melemparkan botol ke arah stadion. Situasi baru kondusif sekitar pukul 22.30WIB.