Anak Sutopo ke Ganjar: Sekarang Bapak Tidak Sakit Lagi

8 Juli 2019 12:39 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo (tengah) menghadiri prosesi pemakaman Sutopo. Foto: kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo (tengah) menghadiri prosesi pemakaman Sutopo. Foto: kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo turut hadir dalam pemakaman Kapusdatin BNPB Sutopo Purwo Nugroho, di TPU Sonoloyu, Boyolali, Jawa Tengah. Dia juga berkesempatan berbincang dengan salah satu anak Sutopo.
ADVERTISEMENT
Saat proses pemakaman, Ganjar tak kuasa menahan tangis. Air matanya menetes ke pipi saat profil Sutopo dibacakan. Ganjar sesekali menyeka air matanya.
"Saya terharu, saat tadi malam (Minggu) di rumah beliau, ketemu dengan anaknya Sutopo. Saya dipeluk anak sulung Sutopo (Muhammad Ivanka Rizaldy Nugroho) dan dia membisikkan di telinga saya, 'Pak gubernur sekarang bapak tidak sakit lagi," ungkap Ganjar usai pemakaman, di lokasi, Senin (8/7).
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menghadiri prosesi pemakaman Sutopo. Foto: kumparan
Dari percakapan dengan anak Sutopo, tampak terlihat ketabahan yang luar biasa dari anak almarhum. Ketabahan itu sepertinya memang diturunkan oleh Sutopo kepada keluarganya dan anaknya.
"Ini luar biasa ketabahan hati itu juga ditunjukkan Sutopo dalam keseharian sebagai Kepala Humas Pusdatinmas BNPB RI. Seperti ada pesan yang ingin disampaikan Sutopo selama hidup, yakni saya sakit saya bekerja," tutur Ganjar.
Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo menghadiri prosesi pemakaman Sutopo. Foto: kumparan
Ganjar mengatakan, bicara berjuang sampai titik darah penghabisan, Sutopo bisa menjadi contohnya. Ia menilai Sutopo sebagai orang yang cerdas dan luar biasa.
ADVERTISEMENT
"Saya kenal pribadi (Sutopo) serta istrinya. Satu gaya yang menurut saya, saya ingat dari Sutopo adalah orang cerdas, posisi penting, tetap egaliter, dan selalu ada ruang-ruang untuk bercanda dengan sahabat," ucap Sutopo.