news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Ancaman Bom Palsu di Mal Asia Plaza Sumedang

14 Oktober 2017 12:27 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Bom (Foto: Yagi Studio)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Bom (Foto: Yagi Studio)
ADVERTISEMENT
Selembar kertas berisi ancaman bom ditemukan di Mal Asia Plaza di kawasan Sumedang, Jawa Barat, pada Jumat (13/10). Kepolisian setempat pun langsung mengerahkan tim untuk menyelidiki dan memeriksa lokasi.
ADVERTISEMENT
Kabid Humas Polda Jawa Barat, Kombes Pol Yusri Yunus, mengatakan hingga hari ini pihaknya sudah memeriksa sedikitnya empat orang saksi terkait temuan yang sempat menggegerkan warga itu.
"Sudah ada 4 saksi yang kita minta keterangannya, meliputi warga, petugas keamanan mal, hingga manajer mal tersebut," ujarnya kepada kumparan (kumparan.com), Sabtu (14/10).
"Tim gegana juga sudah menyusuri lokasi, enggak ada bom. Cuma ancaman, sudah aman," tegas Yusri menambahkan.
Ini bukan kali pertama mal tersebut mendapat 'kiriman' surat ancaman bom. Menurut Yusri, pelakunya diduga menebar teror karena kepentingan bisnis.
"Ini sudah sering surat ancaman bom itu ditemukan di mal tersebut. Sebelum-sebelumnya juga sudah pernah, sama, surat ini yang keenam. Dugaannya, ya karena persaingan bisnis," papar Yusri.
ADVERTISEMENT
Surat ancaman bom itu ditemukan di area parkir sepeda motor Mal Asia Plaza, yang berlokasi di Jalan Mayor Abdurahman, Kabupaten Sumedang, Jawa Barat.