Anies Baswedan Ingin Jakarta Menjadi Contoh Wajah Indonesia

7 Agustus 2019 10:51 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat di upacara peringatan HUT Satpol PP ke 63 dan Satlinmas ke 57 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat di upacara peringatan HUT Satpol PP ke 63 dan Satlinmas ke 57 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan memberi pesan kepada pasukan Satpol PP yang tengah berulang tahun. Anies Baswedan meminta mereka mengawal peraturan daerah dan gubernur di Jakarta.
ADVERTISEMENT
Satpol PP bertugas dengan tegas tetapi tidak bengis. Kehadirannya, kata Anies Baswedan, menghadirkan ketertiban dan kenyamanan di Jakarta.
"Dan kita ingin wajah Jakarta menjadi contoh wajah Indonesia. Jakarta tempat dunia internasional menyaksikan Indonesia, mari kita tunjukan bahwa Satpol PP menjadi bagian penting dari itu. Bahwa Jakarta kota aman, tertib, modern, berbudaya, dan lestari," beber Anies dalam sambutan upacara HUT Satpol PP dan Linmas di Lapangan Monas, Rabu (7/8).
Anies Baswedan juga meminta kepada Satpol PP agar membantu masyarakat dalam keseharian, mengingat akan ada beberapa pergeseran pengelolaan lalu lintas di Jakarta.
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan saat di upacara peringatan HUT Satpol PP ke 63 dan Satlinmas ke 57 di Lapangan Silang Monas, Jakarta Pusat. Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan
"Memastikan bahwa mereka dapat bertransportasi dengan nyaman. Kita menyadari bahwa banyak perubahan yang terkait dengan pola bertransportasi masyarakat. Perlu diketahui bahwa dalam setahun kemarin terjadi peningkatan penggunaan transportasi umum di 2019 ada 190 juta pengguna kendaraan umum di tahun 2018 meningkat 40 juta menjadi 230 juta dan tahun ini ditingkatkan menjadi 280 juta," urai Anies.
ADVERTISEMENT
Terakhir, Anies berpesan agar Satpol PP terus berbakti, terus melayani, dan terus melindungi peraturan daerah.
"Jadilah petugas-petugas yang tegas dan humanis, jadilah petugas yang kehadirannya menghadirkan rasa tentram. Jaga wibawa Satpol PP," tutup Anies.