Anies: Car Free Day Zona Bebas Kampanye Politik

7 Mei 2018 19:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anies Baswedan di Seminar Perpajakan  (Foto: Yuana Fatwalloh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anies Baswedan di Seminar Perpajakan (Foto: Yuana Fatwalloh/kumparan)
ADVERTISEMENT
Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan mengimbau agar masyarakat yang punya kegiatan berbau politik tidak diselenggarakan di kawasan Car Free Day (CFD). Anies berharap masyarakat menghormati aturan dalam Pergub tersebut.
ADVERTISEMENT
“Prinsipnya ini (CFD) harus menjadi tempat zona bebas kampanye politik dan saya berharap semua masyarakat hormati zona ini. Sehingga di zona bebas kendaraan, kita merasakan yang mau olahraga,”ujar Anies di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Jakarta Pusat, Senin (7/5).
Anies menegaskan tidak akan melarang kegiatan politik selama tidak menggunakan kawasan CFD. Saat disinggung perihal deklarasi relawan #2019GantiPresiden, kata Anies, lokasi deklarasi barada di luar kawasan CFD.
“Yang penting CFD daerah yang disebut CFD itulah tempat yang harus steril. Kalau di luar itu, itu di luar aturan malah. Jadi karena itu jangan dilakukan di dalam CFD. Kalau dari kita harus berada di luar CFD,” imbuh Anies.
Neno dan Mardani di Deklarasi #2019GantiPresiden (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Neno dan Mardani di Deklarasi #2019GantiPresiden (Foto: Puti Cinintya Arie Safitri/kumparan)
Deklarasi gerakan yang digagas Mardani Ali Sera yang bersamaan dengan waktu CFD, juga tidak dipermasalahkan Anies. Asalkan, ada koordinasi dengan pihak terkait sebelum acara berlangsung.
ADVERTISEMENT
“Kelihatannya mereka (deklarasai relawan #2019GantiPresiden) ada kordinasi dengan pihak lain. Kalau dari kita yang penting adalah sudah ada kordinasi, tanya yang sana (Mardani Ali Sera) aja,” pungkasnya.
Sebelumnya, sempat terjadi insiden intimidasi yang dialami seorang ibu dan anaknya. Insiden itu lantaran ada gesekan antara massa #2019GantiPresiden dan #DiaSibukKerja di CFD Bundaran HI. Aksi ini bergulir di kepolisian. Lalu pada CFD kemarin, digelar deklarasi #2019GantiPresiden di laur CFD dekat Monas.