Basarnas Berhasil Evakuasi 8 Jenazah Likuifaksi Petobo, Palu

1 November 2018 6:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tim SAR mengevakuasi jenazah korban yang ditemukan di lokasi terdampak pergerakan atau pencairan tanah (likuifaksi) di Petobo Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (10/10).  (Foto:  ANTARA FOTO/Yusran Uccang)
zoom-in-whitePerbesar
Tim SAR mengevakuasi jenazah korban yang ditemukan di lokasi terdampak pergerakan atau pencairan tanah (likuifaksi) di Petobo Palu, Sulawesi Tengah, Rabu (10/10). (Foto: ANTARA FOTO/Yusran Uccang)
ADVERTISEMENT
Basarnas berhasil mengevaukasi delapan jenazah dari lokasi likuifaksi Kelurahan Petobo, Palu, Sulawesi Tengah. Dalam evakuasi tersebut, Basarnas menurunkan dua tim untuk melakukan evakuasi. Selain itu, masyarakat turut membantu proses evakuasi tersebut.
ADVERTISEMENT
Dikutip dari Antara, Rabu (31/10), jumlah personil yang dikerahkan sebanyak 10 dan dibantu dengan tim SAR lainnya. Proses evakuasi dilakukan secara manual.
"Kami menurunkan dua tim melakukan evakuasi dibantu warga setempat," kata Kepala Basarnas Palu Basrano.
Dari delapan jenazah itu, tujuh jenazah telah diketahui identitasnya antara lain Nur Intan (41), Sifa Nasila (13), Linda (50), Lasri (23), Ikbal (25), Azila (3) dan Siti Ria (69). Sedangkan satu jenazah lagi belum diketahui identitasnya.
Kedelapan jenazah berhasil dievakuasi sekitar pukul 15:30 WITA. Tujuh jenazah yang sudah diketahui identitasnya langsung diserahkan kepada pihak keluarga.
"Ketujuh jenazah yang dievakuasi telah diserahkan kepada pihak keluarga untuk selanjutnya dimakamkan. Proses evakuasi dimulai pukul 10.15 WITA," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Basrano mengatakan proses evakuasi dilakukan berdasarkan laporan dari masyarakat setempat, sehingga tim SAR langsung bergerak menuju titik jenazah ditemukan.
Hingga saat ini, sebanyak 957 korban berhasil di evakuasi oleh Basarnas. 871 di antaranya meninggal dunia.