Belum Ada Tersangka dalam Kecelakaan Anak Bupati Bengkulu Tengah

13 Agustus 2019 14:56 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi kecelakaan mobil. Foto: Pixabay
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi kecelakaan mobil. Foto: Pixabay
ADVERTISEMENT
Polres Cimahi, Jawa Barat, belum menetapkan tersangka dalam kecelakaan di Tol Padaleunyi pada Senin (12/8) dini hari. Polisi masih ingin mencari adanya dugaan kelalaian sehingga terjadi kecelakaan yang melibatkan Michael Ferly, anak dari Bupati Bengkulu Tengah.
ADVERTISEMENT
Kepala Unit (Kanit) Laka Lantas Polres Cimahi Ipda Erin Heriduansyah menyebutkan, harus ada serangkaian proses penyelidikan sebelum menetapkan seseorang sebagai tersangka dalam satu kecelakaan.
"Kita harus melakukan penyidikan terlebih dahulu, ada SOP (standar operasional prosedur) yang harus dilakukan. Karena tidak serta merta sebagai tersangka walaupun itu diduga," kata Erin ketika dihubungi, Selasa (13/8).
Erin menambahkan, telah meminta keterangan dari sejumlah saksi atas peristiwa tersebut. Namun, Michael Ferly belum dapat diminta keterangan karena masih trauma atas kecelakaan yang menimpanya.
"Hingga saat ini, kita masih melakukan penyelidikan dengan pemeriksaan saksi-saksi. Bilamana saksi sudah cukup kuat, kita hanya berdasarkan dari TKP nanti dikuatkan dengan keterangan saksi dari pemeriksaan. Sejauh ini yang bersangkutan belum diperiksa karena masih trauma," ungkap dia.
ADVERTISEMENT
Terkait dengan ada atau tidaknya pengaruh konsumsi alkohol, Erin akan menunggu terlebih dahulu hasil rekam medis. Nantinya, hasil rekam medis akan dijadikan sebagai acuan untuk penyelidikan lanjutan.
"Kita masih menunggu dari rumah sakit biasanya ada rekam medis. Dari rekam medis, akan dijadikan acuan dari pada penyelidikan lebih lanjut," kata dia.
Sebelumnya, terjadi kecelakaan di Tol Padaleunyi KM 132 arah Jakarta. Kecelakaan tersebut melibatkan Toyota Fortuner bernomor polisi BD 1572 EL yang kendarai Ferly dengan satu unit truk dan satu unit Daihatsu Terios bernomor polisi D 1840 AEM.
Akibat kecelakaan ini, Ferly mengalami luka sehingga perlu menjalani perawatan di rumah sakit. Selain itu ada dua orang, yang berada dalam satu mobil dengan Ferly, tewas. Mereka adalah Erwin Fauzi (22) dan Irvan Hermansyah (29).
ADVERTISEMENT