Besi Penyangga Crane yang Jatuh di Kelapa Gading Sudah Dievakuasi

17 Oktober 2017 18:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Crane LRT Jatuh (Foto: Adim Mugni/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Crane LRT Jatuh (Foto: Adim Mugni/kumparan)
ADVERTISEMENT
Sebuah besi penyangga crane dari proyek Light Rail Transit (LRT) yang jatuh menimpa rumah warga di Jalan Kelapa Nias Raya Blok PA 3 No 02 Kelurahan Pegangsaan Dua, Kelapa Gading, Jakarta Utara, telah berhasil dievakuasi. Pemindahan dilakukan dengan crane.
ADVERTISEMENT
"Yang jatuh itu besi penyangga, terus diangkat sama crane. Memang bagian (yang jatuh) dari alat untuk mengangkat beton," kata Kapolsek Kelapa Gading, Kompol Arif Fazzlurahman, di kantornya, Selasa (17/10) sore.
Meski demikian, lalu lintas arah ke kawasan Kantor Kelurahan Pegangsaan 2 masih ditutup karena crane masih menghalangi jalan. "Kita melakukan rekayasa lalu lintas. Lalu lintas masih dialihkan sampai saat ini, nanti kami kasih informasi warga kalau jalur itu sudah aman," katanya.
Arif juga mengungkapkan, tidak ada korban jiwa dari kejadian itu. Hanya kerugian materi yang masih pihaknya dalami.
Penyebab kejadian jatuhnya besi penyangga proyek itu, kata Arif, masih didalami. Polisi sudah memeriksa saksi-saksi atas kejadian itu.
"Kepolisiaan sudah melakukan upaya-upaya antara lain pergi ke TKP dan pastinya melakukan pemeriksaan saksi-saksi," ungkapnya.
ADVERTISEMENT
Walau sudah terjadi kecelakaan, Arif mengatakan proyek tetap dilanjutkan, karena LRT merupakan proyek nasional. Untuk kerugian materi, lanjut Arif, PT Wika menyatakan bertanggung jawab.
"PT Wika dalam hal ini menyatakan siap bertanggung jawab dan siap menanggung kerugian," pungkasnya.
Laporan Adim Mughni Mubarok