Bonus untuk Para Atlet Berprestasi di Asian Games

2 September 2018 15:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
ADVERTISEMENT
Seluruh pertandingan di gelaran Asian Games 2018 telah berakhir, Minggu (2/9). Dalam pesta olahraga multievent terbesar kedua setelah olimpiade itu, Indonesia sebagai tuan rumah berhasil bertengger di posisi empat, dengan perolehan medali, 31 emas, 24 perak, dan 43 perunggu.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, pemerintah Indonesia telah menjanjikan hadiah bagi atlet yang berprestasi di gelarang empat tahunan tersebut. Tak hanya atlet, para pelatih dan asisten pelatih yang anak didiknya berprestasi pun akan diganjar oleh hadiah. Menpora Imam Nahrawi memastikan bonus atlet akan cair setelah gelaran Asian Games selesai.
Tentu jumlah hadianya tak sama. Besaran hadiah yang akan diterima tergantung prestasi yang ditorehkan. Jika dirinci, total uang yang akan dibagikan negara ke para atlet saja mencapai angka Rp 110.55 miliar. Jumlah itu belum termasuk uang yang akan diberikan kepada para pelatih serta asisten pelatih.
Bonus untuk atlet Indonesia (Foto: Anggoro Fajar P/kumparan)