BSSN Pastikan Tidak Ada Intervensi Asing Selama Pemilu Berlangsung

12 April 2019 20:17 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Konferensi Pers BSSN dan Facebook di Kantor BSSN, Jakarta Selatan, Jumat (12/4). Foto: Darin Atiandina/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Konferensi Pers BSSN dan Facebook di Kantor BSSN, Jakarta Selatan, Jumat (12/4). Foto: Darin Atiandina/kumparan
ADVERTISEMENT
Badan Siber dan Sandi Negara (BSN) memastikan tidak akan ada intervensi dari asing dalam server Indonesia yang dapat mengganggu jalannya Pemilu 2019. Indonesia dianggap memiki server yang kuat dan aman, sehingga tidak dapat diusik oleh pihak luar negeri sekalipun.
ADVERTISEMENT
Kepala BSSN Djoko Setiadi mengatakan hingga saat ini pihaknya belum menemukan aktivitas mencurigakan, terutama dari luar negeri, di dalam server Indonesia.
“Kita sampaikan bahwa menurut hasil monitoring BSSN hingga hari ini kiranya tidak ada intervensi dari asing, itu tidak ada,” ujar Djoko saat konferensi pers bersama di Kantor BSSN, Jakarta Selatan, Jumat (12/4).
“Saya belum berani bilang tidak ada, tapi hingga hari ini belum ada dan mudah-mudahan selamanya,” sambungnya lagi.
Djoko juga memastikan, KPU telah memberikan pengamanan yang maksimal dalam server miliknya.
“BSSN sudah jauh dari awal berkoordinasi dengan KPU untuk membicarakan menciptakan suatu kondisi, suatu mekanisme, bagaimana bekerja sistem di KPU khususnya server dan perangkat,” kata Djoko.
ADVERTISEMENT
“Bukan soal keamanan server saja tapi juga tentang yang sifatnya menyeluruh, tentang keamanan infrastrukturnya, aplikasinya, ketersediaan layanan,” sambungnya lagi.
Selain itu, Djoko mengatakan BSSN telah membentuk tim khusus yang membantu menyiapkan keamanan siber untuk KPU.
“BSSN juga sudah menyiapkan tim khusus yang telah membantu sejak awal untuk KPU,” ujar Djoko.
“BSSN hampir totalitas memback-up keamanan KPU,” tutup Djoko.