Bukan Hanya Jakarta, Macet di Kota Ambon Juga Jadi Persoalan Pelik

3 Mei 2018 21:53 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Peninjauan Pasar Mahardhika Ambon (Foto: Dok. Polda Maluku)
zoom-in-whitePerbesar
Peninjauan Pasar Mahardhika Ambon (Foto: Dok. Polda Maluku)
ADVERTISEMENT
Kemacetan di Kota Ambon mendapat sorotan khusus dari pihak Ditlantas Polda Maluku, Dishub Provinsi Maluku, dan beberapa instansi terkait di Provinsi Maluku. Guna mengurai kemacetan itu, polisi bekerjasama dengan beberapa pihak untuk melakukan penataan ulang di beberapa titik jalan.
ADVERTISEMENT
"Kami telah berkoordinasi dengan Jasa Raharja, Balai Jalan Nasional, Balai Jalan Provinsi Maluku untuk mencari solusi bagaimana agar kemacetan di Kota Ambon dapat teruari," kata Dirlantas Polda Maluku Kombes Heru TS kepada kumparan (kumparan.com), Kamis (3/5).
Heru menilai selama ini, kemacetan di Ambon disebabkan karena penataan di kawasan pasar Mardika yang tidak tertata dengan baik. Di pasar itu, banyak pedagang yang membuka lapak tidak pada tempatnya.
Peninjauan Pasar Mahardhika Ambon (Foto: Dok. Polda Maluku)
zoom-in-whitePerbesar
Peninjauan Pasar Mahardhika Ambon (Foto: Dok. Polda Maluku)
"Maka dari itu kita akan tata kembali mulai dari fungsi terminal, lahan parkir kendaraan mobil, motor, dan penataan pedagang," ucap Heru.
Selain itu, Jalan di pasar Mardika akan dilakukan pengaspalan ulang oleh Balai Jalan Nasional. Sementara untuk para pedagang, akan disediakan lapak khusus di daerah Batu Merah saat bulan Ramadhan nanti.
ADVERTISEMENT
"Tim sudah mulai berkerja dan berkoordinasi. Nanti juga akan ada rekayasa lalu lintas dan pengalihan trayek angkutan kota," ujar Heru.
Lebih lanjut, Heru berharap sebelum tanggal 17 Mei nanti, seluruh stakeholder terlibat sudah melakukan uji coba terkait penataan ulang kawasan pasar Mardika ini. Hal agar saat memasuki Ramadan lalu lintas di Kota Ambon bisa terurai.