news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Bupati Demak Jalani Perawatan Lanjutan di RSUP Kariadi Usai Kecelakaan

3 Maret 2019 17:30 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kondisi mobil Bupati Demak yang mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tol Batang-Semarang. Foto: Dok. Istimewa
zoom-in-whitePerbesar
Kondisi mobil Bupati Demak yang mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tol Batang-Semarang. Foto: Dok. Istimewa
ADVERTISEMENT
Kondisi Bupati Demak, Muh Natsir dinyatakan mulai membaik setelah mengalami kecelakaan di Tol Batang-Semarang. Meski begitu, Natsir akan menjalani pemeriksaan lanjutan di RSUP Kariadi, Semarang.
ADVERTISEMENT
"Pak Bupati saat ini dalam kondisi baik. Alhamdulillah," kata Kepala Bagian Humas Pemerintah Kabupaten Demak, Endah Cahya Rini, saat dihubungi, Minggu (3/3).
Ajudan Bupati Demak yang mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tol Batang-Semarang. Foto: Dok. Istimewa
Kecelakaan yang dialami Natsir terjadi pada Minggu (3/3) pukul 03.10 WIB di KM 349 Tol Batang-Semarang. Mobil yang ditumpangi bersama tiga orang lainnya, ringsek usai menabrak truk tronton di depannya.
Dalam insiden tersebut, ajudan Natsir bernama Febri Dien Terial meninggal dunia lantaran mengalami luka berat pada bagian kepala. Sementara pengawal pribadi serta sopir bupati mengalami luka.
"Bapak cuma luka di kelingking tangan kanan, sama lecet-lecet sedikit," terangnya.
Kondisi mobil Bupati Demak yang mengalami kecelakaan di Jalan Raya Tol Batang-Semarang. Foto: Dok. Istimewa
Namun, guna memastikan kondisinya lagi, semisal ada cedera yang tak terdeteksi, Natsir dibawa ke RSUP Kariadi Semarang.
"Ini mau ada pemeriksaan secara menyeluruh. Hasilnya belum tahu," tuturnya.
ADVERTISEMENT
Lebih jauh, Endah menjelaskan, Natsir dan rombongan saat itu baru berangkat saja dari Kota Bandung. Tepatnya, usai menghadiri acara acara Musrenbang Palang Merah Indonesia (PMI) malam sebelumnya.
Jenazah ajudan Bupati Demak dibawa ke rumah duka. Foto: Dok. Istimewa
Terpisah, Kepala Sub Bagian Humas RSUP dr Kariadi, Rochayatun, mengatakan Natsir masih berada di ruang Instalasi Gawat Darurat (IGD). Rencananya, Natsir akan menempati salah satu ruang perawatan di Paviliun Garuda, RSUP dr Kariadi.
"Benar mbak, posisi pasien masih di IGD," kata Rochayatun saat dikonfirmasi, Minggu (3/3) sore.
"Pasien akan proses transfer ke Paviliun Garuda lantai 6. Sepertinya lebih baik di paviliun, suasana juga lebih nyaman untuk meliput," katanya lagi.