Canda Megawati Tak Ada Lapangan untuk Tampung 3 Juta Anak Ranting PDIP

10 Januari 2019 14:07 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri, saat berpidato di HUT ke 46 PDIP di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/1/2019). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PDI Perjuangan, Megawati Soekarno Putri, saat berpidato di HUT ke 46 PDIP di JIEXPO Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/1/2019). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Ketua Umum Partai Demokrasi Indonesia Perjuangan (PDIP) Megawati Soekarnoputri naik mobil golf menuju lokasi acara HUT PDIP di JIExpo Kemayoran, Jakarta Pusat. Sebagai pengemudi mobil golf itu adalah Presiden Jokowi.
ADVERTISEMENT
Jokowi mengendarai mobil golf itu dan Megawati duduk di sampingnya. Sementara di kursi belakang ada cawapres nomor urut 01 Ma'ruf Amin, Wakil Presiden Jusuf Kalla, mantan Wakil Presiden Try Soetrisno, dan Menko PMK Puan Maharani.
Saat naik mobil golf itu, Megawati bercerita Jokowi sempat bertanya soal jumlah kader PDIP yang hadir dalam acara HUT ke-46 itu.
"Waktu dibonceng, Pak Jokowi sempat tanya, 'ini berapa Bu jumlahnya (kader)?'. Menurut laporan, ada 6 ribuan Pengurus Anak Cabang, dan lain-lain sebagainya," beber Megawati saat berpidato di lokasi, Kamis (10/1).
Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri (tengah) saat menghadiri perayaan HUT ke-46 PDI Perjuangan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/1). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Joko Widodo dan Megawati Soekarnoputri (tengah) saat menghadiri perayaan HUT ke-46 PDI Perjuangan di JIExpo Kemayoran, Jakarta, Kamis (10/1). (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
Jokowi kemudian bertanya kepada Megawati mengapa ranting dan anak ranting PDIP tidak hadir. Ia menjelaskan, tak ada lapangan yang dapat menampung seluruh kader PDIP di tingkat anak ranting.
ADVERTISEMENT
"Saya ketawa, tidak ada, Pak, lapangan yang bisa memenuhi, kalau sampai tingkat anak ranting kali dua saja, kami mempunyai sekitar 3 juta, Pak," ungkap Megawati.
Putri Bung Karno itu mengatakan, sebetulnya ia berkeinginan mengundang kader-kader di tingkat kelurahan, desa, hingga RT dan RW. Kehadiran mereka dinilai penting karena tidak ada istilah elite partai di PDIP.
Megawati lalu berpesan kepada anak-anak ranting PDIP agar tak merasa rendah diri. Sebab, hierarki kepengurusan bukanlah perbedaan status dan perlakuan di PDIP.
"Jenjang pengurusan hanya membedakan wilayah kerja politik, ketua umum sama kalian sama hanya wilayah saja berbeda," pungkas Ketua Dewan Pengarah BPIP itu.