Cerita Gita Temukan Dompet yang Hilang dalam Paket 'Nona' Misterius

5 Februari 2018 15:43 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)
zoom-in-whitePerbesar
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)
ADVERTISEMENT
Seorang wanita asal Jakarta, Gita Ramadian (27) mendapatkan kembali dompetnya yang hilang satu minggu lalu. Dompet itu ditemukan dalam kondisi lengkap tanpa ada yang hilang.
ADVERTISEMENT
Pegawai dari salah satu perusahaan e-commerce di Jakarta itu menceritakan dompet tersebut hilang ketika dia usai mengambil uang tunai di ATM, di kawasan Kemanggisan, Jakarta Barat, Sabtu (27/1).
"Aku ambil uang itu mau buat beli bahan seragam acara nikahan aku," kata Gita saat dihubungi kumparan (kumparan.com), Selasa (5/2).
Setelah dia mengambil uang tunai, dia dan kekasihnya pergi ke tempat makan. Di tengah perjalanan, Gita berhenti untuk membeli gorengan. Namun saat akan membayar, dompetnya tidak ada.
"Jadi pas aku mau bayar gorengan, aku kaget, kok dompetku nggak ada. Panik dong akunya, aku cari di tas nggak ada, aku cari di sepanjang jalanpun juga nggak ada," ujar Gita.
Gita mengatakan dia memang orang yang pelupa. Dia menduga dompet itu hilang usai dia mengambil uang di ATM.
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)
zoom-in-whitePerbesar
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)
Gita dan kekasihnya kembali ke ATM untuk mencari dompetnya yang hilang tersebut. Mereka pun meminta satpam sekitar ATM untuk memeriksa CCTV di ATM itu, namun ternyata terlihat dalam CCTV dompet yang Gita bawa masih ada dalam genggamannya saat ia keluar dari ATM tersrebut.
ADVERTISEMENT
"Pas keluar di ATM itu kan aku nggak pakai helm, pas aku sadar dompetku hilang keadaanku sudah pakai helm. Dan aku lupa, saat itu aku pakai helm di mana. Salah satu kebiasaan jelek aku tuh suka taruh barang dalam helm pas belum dipakai, nah takutnya itu dompet jatuh di jalan pas aku pake helm itu, pikirku gitu," imbuhnya.
Saat Gita sudah mengikhlaskan dompetnya tersebut, tak disangka ia ditelepon bibinya kalau ia mendapat paket dari seseorang yang tidak diketahui identitas pengirimnya.
"Aku langsung mikir jangan-jangan itu dompetku, soalnya alamat di KTP itu alamat rumah tanteku itu kan. Eh bener dong pas aku ke sana ternyata itu dompetku," lanjutnya.
ADVERTISEMENT
Gita terkejut saat membuka paket tersebut, karena kartu identitas dan uang tunai sebesar Rp 1.000.000 yang terdapat di dalam dompetnya sebelum hilang masih utuh. Gita sangat berterima kasih kepada seseorang yang telah menemukan dompetnya tersebut.
"Nama pengirimnya ada cuma dari Nona, pokoknya aku mau ucapin terima kasih sama dia karena sudah baik untuk kirim dompetku," tutupnya.
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)
zoom-in-whitePerbesar
Dompet hilang kembali dalam kondisi utuh. (Foto: dok. Gita Ramadian)