Conservacation, ADES Ajak Milenial ikuti Konservasi Air dan Liburan

20 September 2018 15:11 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
com-Conservacation (Foto: ADES )
zoom-in-whitePerbesar
com-Conservacation (Foto: ADES )
ADVERTISEMENT
Sebagai merek air minum dalam kemasan murni yang peduli terhadap kelestarian alam, Coca-Cola melalui salah satu produknya ADES kembali memperkuat komitmennya dalam menjaga kelestarian lingkungan hidup. Bersama dengan The Nature Conservancy (TNC) Indonesia, ADES memberikan apresiasi kepada dua figur atau tokoh dari dua wilayah berbeda yang sama-sama memiliki kepedulian besar terhadap air, yakni Sugeng Handoko dari Yogyakarta, dan Romo Marselus Hasan dari Nusa Tenggara Timur.
ADVERTISEMENT
Keduanya diberi gelar sebagai Pejuang Air ADES lantaran mereka berkontribusi besar dalam menjaga kelestarian air sebagai sumber kehidupan dan memberikan dampak positif bagi pelestarian lingkungan.
Pejuang Air ADES
com-Pejuang Air ADES (Foto: ADES)
zoom-in-whitePerbesar
com-Pejuang Air ADES (Foto: ADES)
Sugeng Handoko, Pejuang Air dari Yogyakarta, dipilih atas kontribusinya dalam membangun desanya menjadi desa wisata yang berorientasi lingkungan. Desa Nglanggeran di kawasan Gunung Kidul telah bertransformasi dan menjadi contoh nyata sebuah desa yang mengintegrasikan penghijauan, konservasi air, serta praktik perkebunan yang berkelanjutan menjadi sebuah daya tarik ekowisata yang edukatif dan menginspirasi banyak orang.
Sementara Romo Marselus Hasandari, Pejuang Air dari Nusa Tenggara Timur (NTT), telah mendorong pemanfaatan air untuk kehidupan yang lebih luas, yakni dengan menggerakkan pembangunan infrastruktur Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) -- pembangkit listrik yang memanfaatkan potensi aliran air sungai yang tersedia di daerahnya. Melalui program mikrohidro ini, Romo Marselus telah berhasil menyediakan listrik bagi lebih dari 1.200 kepala keluarga yang terbagi dalam lima desa di NTT yang sebelumnya aliran listrik di sana masih sangat terbatas.
ADVERTISEMENT
Pemberian apresiasi kepada Pejuang Air ADES juga dilakukan seiring dengan kembalinya tekad ADES untuk menjadi merek air minum dalam kemasan murni yang peduli akan kelestarian air yang berasal dari kehidupan dan untuk keberlangsungan hidup masyarakat, melalui semangat “Cintai Air, Cintai Hidup”.
Selain Pejuang Air, komitmen ADES dalam menjaga kelestarian air juga dibuktikan dengan pemilihan Sobat Air ADES -- program yang dibentuk oleh ADES untuk meningkatkan kepedulian dan melakukan aksi nyata di antara generasi muda terhadap pentingnya sumber daya yang berkelanjutan yang nantinya akan berguna bagi kehidupan masa depan Indonesia.
Sobat Air ADES
Sobat air ades di Libris Jakarta, Kamis (30/8/18).
 (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sobat air ades di Libris Jakarta, Kamis (30/8/18). (Foto: Irfan Adi Saputra/kumparan)
Pemilihan Sobat Air ADES diawali melalui program kompetisi foto dan video di sosial media ADES Indonesia. Calon peserta diminta untuk menceritakan secara visual dan video mengenai semangat (passion) serta kontribusi apa yang bisa mereka lakukan untuk menjaga kelestarian alam terutama air.
ADVERTISEMENT
Dari 709 foto yang masuk terpilihlah 20 Sobat Air ADES yang akan terlibat langsung untuk ikut serta dalam kegiatan konservasi air yang bertajuk Conservacation.
Conservacation
Conservacation adalah kegiatan aksi lingkungan yang melibatkan masyarakat untuk bergabung menjadi Sobat Air ADES untuk bersama dengan Pejuang Air ADES, memadukan kegiatan konservasi dan pengelolaan air yang berkelanjutan, sekaligus menikmati alam Indonesia yang asri.
Kegiatan ini dilakukan di dua lokasi, Yogyakarta dan Nusa Tenggara Timur (NTT). Sobat Air ADES dibagi menjadi dua kelompok.
Pada tanggal 19-22 September 2018, 10 Sobat Air akan menjalani Conservacation di Desa Nglanggeran, Gunung Kidul, Yogyakarta, bersama Pejuang Air Sugeng Handoko.
Kemudian tanggal 25-30 September 2018, 10 Sobat Air lainnya akan menjalani Conservacation di area konservasi air Desa Bea Muring, Nusa Tenggara Timur, bersama Pejuang Air Romo Marselus Hasan.
ADVERTISEMENT
Sebelum berangkat ke Yogyakarta dan NTT, Sobat Air ADES mengikuti survei dan workshop bersama Pejuang Air ADES di Jakarta. Selain itu, ADES Indonesia bersama Yayasan Konservasi Alam Nusantara yang merupakan mitra lokal dari The Nature Conservancy Indonesia, dan Coca-Cola Indonesia telah bersama-sama melakukan rangkaian tinjau lapangan di Desa Nglanggeran, Gunung Kidul, Yogyakarta dan Desa Bea Muring, NTT.
Dari tinjau lapangan yang dilakukan bersama pejuang Air ADES, ada enam kegiatan yang dapat dilakukan Sobat Air ADES. Pertama, ikut serta membangun sumur resapan sebagai upaya konservasi air. Kedua, membantu mengadvokasi warga desa untuk mengoptimalkan pemanfaatan sumber air guna warga di Desa Nglanggeran bisa mendapatkan air secara berkelanjutan untuk memenuhi kebutuhan rumah tangga dan irigasi. Ketiga, membantu mengoptimalkan Pembangkit Listrik Tenaga Mikro Hidro (PLTMH) lewat pengerukan sungai yang mendangkal. Keempat, ikut serta melakukan upaya pelestarian sumber daya air melalui penanaman pohon di sekitar daerah aliran sungai. Kelima, ikut serta memperbaiki akses air bersih bagi warga sebagai bagian dari kegiatan konservasi.
ADVERTISEMENT
Setelah beberapa hari menjalani kegiatan konservasi air bersama Pejuang Air ADES dan masyarakat sekitar, Sobat Air ADES akan menikmati indahnya alam Indonesia yang alami. Antara lain menikmati pesona alam di Desa Wisata Nglanggeran dan Gunung Api Purba serta wisata lain di sekitar wilayah Gunungkidul, Yogyakarta dan Pulau Komodo, NTT.
Seluruh bentuk upaya pelestarian air melalui pemberian apresiasi kepada para Pejuang Air ADES dan keikutsertaan Sobat Air ADES dalam kegiatan Conservacation adalah bentuk bentuk komitmen ADES secara keseluruhan sebagai brand yang berkontribusi terhadap kelestarian lingkungan hidup, terutama air.
Story ini merupakan bentuk kerja sama dengan ADES.