Curhat Nafa Urbach dan Cita Citata ke Bamsoet di Kopi Johny

18 Maret 2018 10:50 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bambang Soesatyo di Kopi Johny. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Bambang Soesatyo di Kopi Johny. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
ADVERTISEMENT
Ketua DPR RI Bambang Soesatyo pagi ini ngopi di Kopi Johny, Kelapa Gading. Kehadirannya disambut langsung oleh pengacara kondang Hotmas Paris Hutapea.
ADVERTISEMENT
Di dalam kedai kopi tersebut sudah menunggu dua artis cantik, Nafa Urbach dan Cita Citata. Mereka berdua ternyata sengaja hadir untuk curhat ke sang Ketua DPR.
Nafa bertanya perihal kasus pelecehan seksual yang sering terjadi kepada anak-anak. Khususnya, ia curhat karena anaknya pernah mengalami pelecehan sesksual di media sosial.
Mantan istri Zack Lee ini juga bercerita soal banyaknya anak-anak yang jual diri. Mereka akhirnya menjadi pelacur dari usia dini.
“Bagaimana caranya agar hal itu bisa diminimalisir? Kalau di Thailand bisa diminimalisir. Apa yang harus kita lakukan supaya anak-anak dibawah umur lebih banyak belajar dan punya masa depan,” ujar Nafa kepada Bamsoet, sapaan Bambang, di Kopi Johny, Minggu (18/3).
Pertanyaan itu dijawab langsung oleh Bamsoet. Menurutnya Undang-undang dasar mengatur hak setiap anak untuk mendapat pendidikan, kesehatan secara layak.
ADVERTISEMENT
“Yang bisa kita lakukan memperberat hukuman bagi pelaku. Kita mengimbau kepada penegak hukum terutama di daerah-daerah polres, polsek harus keras dan memberikan hukuman maksimal,” ujar Ketua DPR yang datang bersama istri dan lima anaknya.
Selain Nafa, Cita Citata juga bertanya kepada Bamsoet. Artis berambut pendek itu curhat soal kasus perceraian. Menurutnya, usai perceraian banyak pria tidak memenuhi kewajiban alias tidak bertanggung jawab. Sehingga anak menjadi terlantar karena si pria tidak memberikan nafkah kepada anaknya.
“Sesudah bercerai itu apa sih peraturan yang mutlak dan adil supaya anak dan istri bisa berkecukupan untuk menunjang masa depannya setelah bercerai dengan suami,” tanya Citata kepada Bamsoet.
Menurut Bamsoet soal perceraian adalah bagian pribadi yang sulit untuk mendapatkan patokan. Kadang kedua pihak merasa benar.
Nafa Urbach di Kopi Johny. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Nafa Urbach di Kopi Johny. (Foto: Fachrul Irwinsyah/kumparan)
“Yang pasti harus dipegang oleh warga negara adalah keputusan hakim,” ujarnya.
ADVERTISEMENT
Selain itu Bamsoet juga menerima aduan dari dua warga dari Sulawesi Tengah dan Bekasi. Salah satunya bertanya soal eksekusi tanah yang dinilai menyalahi aturan.
Setelah sesi tanya jawab selesai, Nafa dan Cita langsung meninggalkan lokasi menggunakan mobil Alphard. Sedangkan Bamsoet melanjutkan acara dengan merayakan ultah anaknya di Kopi Johny.