news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Daftar 8 Caleg DPR Terpilih Dapil Jatim VII: Johan Budi hingga Ibas

15 Mei 2019 5:54 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Johan Budi Sapto Prabowo usai acara pembekalan calon legislatif PDIP di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Minggu (5/8). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Johan Budi Sapto Prabowo usai acara pembekalan calon legislatif PDIP di Hotel Mercure, Ancol, Jakarta, Minggu (5/8). Foto: Jamal Ramadhan/kumparan
ADVERTISEMENT
KPU RI telah mengesahkan rekapitulasi hasil penghitungan suara Pemilu 2019 untuk Jawa Timur, Selasa (15/5). Dari rekap itu, diketahui nama-nama caleg DPR terpilih yang dipastikan lolos ke DPR untuk periode 2019-2024.
ADVERTISEMENT
Salah satu dapil paling menyita perhatian di Jawa Timur adalah dapil Jatim VII mencakup Pacitan, Ponorogo, Trenggalek, Magetan dan Ngawi. Di dapil ini ada 8 kursi DPR yang diperebutkan oleh caleg yang beberapa sudah jamak dikenal sebagai politikus atau tokoh.
Siapa saja yang terpilih? Untuk menentukannya, metode yang disepakati adalah Sainte Lague. Caranya mengetahui dulu perolehan suara masing-masing parpol di dapil. Berikut hasilnya:
1. PKB: 237.668 suara
2. Gerindra: 172.830 suara
3. PDIP: 431.406 suara
4. Golkar: 225.350 suara
5. NasDem: 275.139 suara
6. Garuda: 5.824 suara
7. Berkarya: 31.713 suara
8. PKS: 95.872 suara
9. Perindo: 64.150 suara
10. PPP: 37.186 suara
11. PSI: 12.591 suara
12. PAN: 52.004 suara
ADVERTISEMENT
13. Hanura: 10.106 suara
14. Demokrat: 417.441 suara
15. PBB: 3.858 suara
16. PKPI: 2.039 suara
Setelah diketahui suara parpol, lalu mencoret parpol yang tak memenuhi parliamentary threshold (PT) 4 persen, yaitu Garuda, Berkarya, Perindo, PSI, Hanura, PBB, dan PKPI. Parpol yang lolos diikutkan dalam penghitungan untuk menentukan kursi.
Caranya, membagi perolehan suara seluruh parpol dengan bilangan ganjil 1, 3, 5, dan seterusnya sampai habis 8 kursi di dapil Jatim VII. Hasilnya: PDIP (2 kursi), Demokrat (2 kursi), NasDem (1 kursi), PKB (1 kursi), Golkar (1 kursi), dan Gerindra (1 kursi).
Kursi yang diperoleh parpol diserahkan kepada caleg dengan suara terbanyak di parpol tersebut. Berikut hasilnya caleg lolos ke Senayan:
ADVERTISEMENT
PDIP
1. Ina Ammania (76.792 suara)
2. Johan Budi Sapto Pribowo (76.395 suara)
Demokrat
1. Edhie Baskoro Yudhoyono(263.510 suara)
2. Sartono (62.757 suara)
NasDem
1. Sri Wahyuni (161.102 suara)
PKB
1. Ibnu Multazam (88.426 suara)
Gerindra
1. Supriyanto (55.015 suara)
Golkar
1. Gatot Sudjito (100.254 suara
Edhie Baskoro Yudhoyono Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
Berikut nama terkenal yang terhempas di dapil Jatim VII:
1. Budiman Sudjatmiko (PDIP, petahana): 48.806 suara
2. Imelda Sari (Jubir Demokrat): 3.710 suara
3. Jessica Herliani Tanoesoedibjo (Perindo, anak Hary Tanoe): 19.579 suara
4. Yayuk Sri Rahayu (NasDem, petahana): 46.745 suara
5. Anang Iskandar (PPP/ Mantan Kabareskrim dan Kepala BNN) 69.663 suara