Damkar Keluhkan Hydrant Tak Berfungsi di Apartemen Cinere Bellevue

5 Oktober 2017 15:06 WIB
comment
2
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Kebakaran di Apartemen Cinere Bellevue (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di Apartemen Cinere Bellevue (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
ADVERTISEMENT
Petugas pemadam kebakaran masih berupaya memadamkan api di Apartemen Cinere Belleveu. Petugas mengeluhkan tidak berfungsinya hydrant di sekitar apartemen. Hal ini menghambat kerja petugas.
ADVERTISEMENT
"Jadi pelajaran buat baik apartemen dan mal, hydrant harus dicek berfungsi atau tidak. Karena itu adalah pertolongan pertama pada saat kebakaran," kata Kasubag UPT Damkar Cipayung Kota Depok, Muh Yusuf, di lokasi, Kamis (5/10).
Proses pemadaman memakan waktu 10 jam lebih. Selain lokasi kebakaran yang berada di lantai atas apartemen, minimnya sumber air membuat petugas kesulitan memadamkan api.
Petugas harus mencari sumber air dari danau yang jaraknya sekira 400 meter dari lokasi kejadian.
Kebakaran di Apartemen Cinere Bellevue  (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Kebakaran di Apartemen Cinere Bellevue (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
Meski begitu, Yusuf memastikan proses pemadaman seluruhnya bisa selesai hari ini juga. Dia juga terus berkoordinasi dengan petugas Dinas Pemadam Kebakaran DKI Jakarta dan kepolisian guna mendalami penyebab kebakaran.
"Perkiraan selesai Insya Allah hari ini. Saya enggak bisa (menentukan pasti), tinggal berdoa ke Allah agar cepat selesai," kata Yusuf.
ADVERTISEMENT
Saat ini, pihak Damkar dan INAFIS sedang melakukan penyelidikan guna memastikan penyebab pasti kebakaran bangunan Cinere Bellevue. Yusuf sendiri belum bisa memberikan keterangan detail terkait hasil penyelidikan ini.
Pantauan kumparan (kumparan.com) pada pukul 14.15 WIB, asap hitam masih terlihat dari lantai LG yang menjadi titik pusat kebakaran. Tim damkar sedang menjebol tembok di sekitaran basement agar proses pemadaman dapat dilakukan sampai api benar-benar padam.