news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Dewan Senat AS Sepakat Hentikan "Shut Down"

23 Januari 2018 3:51 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Bendera Setengah Tiang di Gedung Putih AS (Foto: REUTERS/Joshua Roberts)
zoom-in-whitePerbesar
Bendera Setengah Tiang di Gedung Putih AS (Foto: REUTERS/Joshua Roberts)
ADVERTISEMENT
Dewan Senat Amerika Serikat, Senin (22/1) sepakat untuk memulai kembali pengoperasian pemerintahan yang telah berhenti selama tiga hari. Kesepakatan diraih setelah Partai Demokrat menyetujui pendanaan kegiatan pemerintahan jangka pendek.
ADVERTISEMENT
Dilansir Reuters, proses legislasi pendanaan pemerintahan yang akan dimulai memungkinkan pemerintahan aktif sampai 8 Februari mendatang.
Senator dari Partai Demokrat, Chuck Schumer, mengatakan persetujuan pendanaan tersebut dicapai setelah aggota Partai Republik di dewan senat setuju untuk membicarakan permasalahan imigrasi.
Sebelumnya, Partai Demokrat tengah mengupayakan program "Dreamers", yakni program perlindungan bagi imigran muda yang tidak memiliki dokumen resmi untuk menetap di Amerika Serikat.
Ketidaksepakatan dengan Partai Republik terkait program Dreamers yang menyebabkan Partai Demokrat tak mau menyetujui legislasi pendanaan kegiatan pemerintahan. Akibatnya, ribuan pegawai pemerintahan di luar sektor pertahanan dan keamanan berhenti bekerja pada Senin (22/1).
Presiden AS, Donald Trump. (Foto: Reuters/Yuri Gripas)
zoom-in-whitePerbesar
Presiden AS, Donald Trump. (Foto: Reuters/Yuri Gripas)
Sementara itu, anggota senat dari Partai Republik Mitch McConnell menyampaikan pihaknya siap untuk merundingkan persoalan imigran dengan Partai Demokrat. "Untuk mempertimbangkan proposal yang bisa dijadikan undang-undang, semua pihak siap berunding, dan saya menunggu hal tersebut," kata McConell.
ADVERTISEMENT
Penghentian "Shut Down" baru benar-benar terjadi setelah Presiden Donald Trump menandatangani undang-undang pendanaan pemerintahan yang dibuat dewan senat.