news-card-video
Jakarta
imsak
subuh
terbit
dzuhur
ashar
maghrib
isya

Diplomat's Award, Apresiasi kumparan untuk Diplomat Muda

30 Agustus 2019 15:06 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Suasana acara Diplomat's Awards and Gathering di di Pusdiklat Kementerian Luar Negeri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin (26/8). Foto: Iqbal Maulana/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Suasana acara Diplomat's Awards and Gathering di di Pusdiklat Kementerian Luar Negeri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan pada Senin (26/8). Foto: Iqbal Maulana/kumparan
ADVERTISEMENT
Antusiasme terpancar dari raut muka 24 diplomat madya Kementerian Luar Negeri (Kemlu) pada Senin (26/8). Mereka tengah menghadiri acara Diplomat’s Award and Gathering. Kegiatan penutup dari rangkaian Sekolah Staf Dinas Luar Negeri (Sesdilu) angkatan ke-64.
ADVERTISEMENT
Pendidikan yang mereka jalani selama dua bulan (Juli-Agustus), sebagai ajang latihan untuk menyampaikan isu diplomasi dalam bentuk tulisan. Para diplomat muda ditantang untuk mampu membahasakan isu yang biasanya dipandang kompleks menjadi mudah dipahami khalayak.
Diplomat’s Award and Gathering dibuka dengan sambutan oleh Direktur Sesdilu, Renata Siagian. Ia menyampaikan, diplomat punya peran sebagai jendela dua arah karena bertugas untuk menjalin relasi antar negara.
Diplomat harusnya menjadi jendela baik bagi masyarakat luar negeri dan masyarakat Indonesia untuk memberikan impact hal positif dari masyarakat di luar negeri.” kata Renata.
Direktur Sekolah Staf Dinas dan Luar Negeri (Sesdilu) Renata Siagian di acara Diplomat's Awards and Gathering (26/8). Foto: Iqbal Maulana/kumparan
Menurut dia, para peserta Sesdilu sudah menjalankan peran tersebut. Tidak hanya tugas diplomasi, mereka juga menjadi jendela dengan membagikan apa yang mereka alami dan kerjakan selama bertugas di luar negeri.
ADVERTISEMENT
Pengalaman dan pengetahuan yang dimiliki diplomat merupakan sebuah aset yang berharga untuk dikisahkan kepada khalayak. Karenanya diharapkan para diplomat makin tergerak untuk giat membagikan kisah dari luar negeri.
“Kita mengharapkan lebih banyak diplomat yang menulis, karena diplomat lebih tahu daripada wartawan. Kita hanya tahu sedikit dari ilmu yang dimiliki oleh para diplomat.” kata Pemimpin Redaksi kumparan, Arifin Asydhad dalam sambutannya.
Foto bersama para pemenang Diplomat's Award di gedung Pusdiklat Kementerian Luar Negeri, Kebayoran Baru, Jakarta Selatan. Foto: Iqbal Maulana/kumparan
Pada akhir acara, kumparan memberikan apresiasi kepada empat orang diplomat dengan karya terbaik. Penilaian ini berdasarkan pada karya tulisan yang dibuat, baik secara kuantitas maupun kualitas. Tepuk tangan meriah mengiringi pembacaan apresiasi kepada para pemenang.
Berikut adalah daftar pemenang Diplomat’s Award and Gathering:
Juara 1 Dimas Prihadi
Juara 2 M. Arief Priowahono
ADVERTISEMENT
Juara 3 Rahmat Aming Lasim
Peserta Favorit: Dinie S.M Arief