Dirkrimum Polda Metro Baru Kombes Roycke: Semua Kasus Ditangani Baik

28 November 2018 19:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sertijab Dirreskrimum Polda Metro Jaya di Gedung Promoter (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sertijab Dirreskrimum Polda Metro Jaya di Gedung Promoter (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kapolda Metro Jaya telah melantik Kombes Roycke Harry Langie sebagai Direktur Reserse Kriminal Umum (Dirreskrimum) Polda Metro Jaya (PMJ). Roycke mengantikan Kombes Nico Afinta yang menempati jabatan baru menjadi Karo Binopsnal Bareskrim Polri.
ADVERTISEMENT
Setelah resmi menjabat sebagai direktur, Roycke menegaskan dirinya akan berusaha bekerja maksimal memberikan yang terbaik bagi jajaran Ditreskrimum Polda Metro Jaya. Namun saat ditanya soal masih banyaknya kasus yang menumpuk dan belum selesai di Ditreskrimum Polda Metro, Roycke tak berkomentar banyak.
"Harapan ya tentu bertugas sesuai arah organisasi semuanya, bersinergi," kata Roycke di Polda Metro Jaya, Jakarta Selatan, Rabu (28/11).
"Ya yang jelas kasus-kasus akan kita tangani sesuai dengan aturan dan hukum yang berlaku," lanjut dia.
Sertijab Dirreskrimum Polda Metro Jaya di Gedung Promoter (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Sertijab Dirreskrimum Polda Metro Jaya di Gedung Promoter (Foto: Fadjar Hadi/kumparan)
Roycke lalu menuturkan dirinya akan melanjutkan progam-program direktur sebelumnya yang sudah dianggap baik dan sukses. Sementara Kapolda Metro Irjen Idham Azis berharap agar Roycke dapat segera beradaptasi dengan lingkungan kerja yang baru ini.
ADVERTISEMENT
Idham juga berharap Roycke dapat menajalankan tugas ini dengan komitmen yang tinggi.
"Ya tentu saya berharap agar beliau bisa melanjutkan apa yang sudah dicapai penjabat sebelumnya dan melaksanakan semua tugas dengan komitmen dan integritas yang tinggi," ucap Idham.