Foto: Melihat CEO Bukalapak Achmad Zaky Bertemu Jokowi di Istana

16 Februari 2019 17:03 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Presiden Joko Widodo (kanan) menerima pendiri sekaligus CEO Bukalapak.com Achmad Zaky (kiri) di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: Antara/Puspa Perwitasari
zoom-in-whitePerbesar
Presiden Joko Widodo (kanan) menerima pendiri sekaligus CEO Bukalapak.com Achmad Zaky (kiri) di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: Antara/Puspa Perwitasari
ADVERTISEMENT
Presiden Joko Widodo menerima CEO Bukalapak.com Achmad Zaky di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (16/2). Sebelumnya, bos Bukalapak itu ramai diperbincangankan usai cuitannya soal dana penelitian dan pengembangan, serta menyinggung soal 'presiden baru' di Indonesia.
ADVERTISEMENT
Dalam pertemuan itu, Presiden Joko Widodo didampingi oleh Seskab Pramono Anung, serta Koordinator Staf Khusus Presiden, Teten Masduki.
Jokowi meminta agar tagar #uninstallbukalapak itu tidak dibesar-besarkan supaya tidak menganggu bisnis e-commerce di Indonesia, khususnya bisnis UMKM yang memasarkan bisnisnya di Bukalapak.
Selain itu, Jokowi juga memberikan masukan kepada Zaky agar lebih berhati-hati dalam memakai data. Diketahui kritik yang disampaikan Zaky merupakan data keluran tahun 2013, bukan 2016.
Achmad Zaky, CEO Bukalapak bersiap temui Presiden Joko Widodo di Kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta. Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan
Presiden Joko Widodo (kedua kanan) didampingi Seskab Pramono Anung (kanan) menerima pendiri sekaligus CEO Bukalapak.com Achmad Zaky (kiri) di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Presiden Joko Widodo didampingi Seskab Pramono Anung dan Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki menerima pendiri sekaligus CEO Bukalapak.com Achmad Zaky di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: Antara/Puspa Perwitasari
CEO Bukalapak, Achmad Zaky didampingi Koordinator Staf Khusus, Teten Masduki usai bertemu dengan Presidedn Joko Widodo di Istana Merdeka, Jakarta. Foto: Yudhistira Amran Saleh/kumparan
Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki bersama Pendiri sekaligus CEO Bukalapak.com Achmad Zaky usai bertemu dengan Presiden Joko Widodo di Istana Kepresidenan, Jakarta. Foto: Antara/Puspa Perwitasari
Presiden Joko Widodo (tengah) didampingi Seskab Pramono Anung (kiri) dan Koordinator Staf Khusus Presiden Teten Masduki (kanan) menjawab pertanyaan jurnalis usai menerima CEO Bukalapak Achmad Zaky di Istana Merdeka, Jakarta, Sabtu (16/2/2019). Foto: ANTARA FOTO/Puspa Perwitasari/foc.