Foto: Partisipasi Warga Lipat Kertas Suara Pemilu 2019

21 Maret 2019 16:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Pekerja melipat kertas suara Pemilu 2019 di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
zoom-in-whitePerbesar
Pekerja melipat kertas suara Pemilu 2019 di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
ADVERTISEMENT
Pemilihan Umum serentak 2019 tinggal menghitung hari. Persiapan untuk menyambut pesta demokrasi dikebut. Petugas KPU disibukkan dengan kesiapan logistik dan penetapan daftar pemilih.
ADVERTISEMENT
Dalam menyambut hari yang penting itu, petugas KPU tidak sendirian mengurus segala persiapan pemilu. Aparat keamanan TNI-Polri juga membantu dengan kekuatan penuh untuk mengamankan pesta demokrasi yang diadakan lima tahun sekali tersebut.
Selain itu, partisipasi masyarakat juga ikut dilibatkan di dalam persiapan pemilu, seperti yang terjadi di gudang KPU Kabupaten Bogor. Ada lebih dari 650 orang berjibaku menyiapkan alat kelengkapan yang vital yakni surat suara.
Dilansir Antara, Kabupaten Bogor memiliki Daftar Pemilih Tetap terbanyak se-Indonesia yakni sebanyak 3.415.593 orang sesuai hasil pleno Daftar Pemilih Tetap Hasil Perubahan (DPTHP-1), Daftar Pemilih Tambahan (DPTb) KPU Kabupaten Bogor.
Warga yang ikut berpartisipasi diberi honor sebesar Rp 75 per lembar. Tugas mereka menyortir dan melipat surat suara untuk mendukung asas pemilu yang langsung, umum, bersih, jujur dan adil.
ADVERTISEMENT
Salah seorang warga yang ikut dalam menyortir dan melipat surat suara di gudang KPU Kabupaten Bogor, merasa terbantu secara ekonomi, karena upah yang diberikan.
Para pekerja lepas tersebut bekerja mulai dari pukul 07.00 WIB hingga 16.00 WIB. Selain melipat surat suara, mereka juga harus menyortir surat suara rusak, seperti cacat noda, ada lubang kecil yang disebabkan cacat produksi. Mereka juga mendapat tugas menyusun, melipat kotak dan bilik suara yang akan ditempatkan di 14.952 TPS se-Kabupaten Bogor.
Pekerja membawa kertas suara yang sudah dilipat di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja melakukan pelipatan kertas suara pilpres di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja menunjukan surat suara yang rusak saat pelipatan kertas suara Pemilu di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Polisi menjaga kertas suara yang telah dilipat melakukan di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja menyusun kotak suara beserta perlengkapan Pemilu 2019 di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja membawa kardus kertas suara Pemilu 2019 untuk dilipat di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja melakukan pelipatan kertas suara pilpres di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja mencatat jumlah pelipatan kertas suara pilpres di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya
Pekerja beribadah saat istirahat disela melipat surat suara Pemilu 2019 di Gudang KPU, Cibinong, Bogor, Jawa Barat. Foto: Antara/Yulius Satria Wijaya