Foto: 'Spiderman' Padamkan Kebakaran Hutan di Riau

13 September 2019 16:15 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Seorang warga mengenakan kostum superhero membantu memadamkan kebakaran lahan gambut di Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar, Riau, Kamis (12/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
zoom-in-whitePerbesar
Seorang warga mengenakan kostum superhero membantu memadamkan kebakaran lahan gambut di Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar, Riau, Kamis (12/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
ADVERTISEMENT
Kebakaran hutan dan lahan kembali terjadi di beberapa wilayah di Pulau Sumatera. Banyaknya titik api dan kemarau yang berkepanjangan juga mengakibatkan kabut asap menyelimuti beberapa wilayah di Sumatera.
Pengendara kendaraan bermotor menembus kabut asap pekat dampak dari kebekaran hutan dan lahan di Pekanbaru, Riau, Jumat (13/9). Foto: ANTARA FOTO/Rony Muharrman
Kabut asap menyelimuti Jembatan Siak IV di Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/FB Anggoro
Salah satu lokasi yang masih terbakar adalah lahan gambut di Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar, Riau. Petugas BPBD Riau dan TNI Kodim 0313 Kampar diterjunkan untuk memadamkan api di lahan gambut tersebut.
ADVERTISEMENT
Uniknya seorang warga bernama Yandri membantu proses pemadaman tersebut sambil mengenakan kostum Spiderman. Aksi tersebut ia lakukan juga untuk mengajak seluruh masyarakat maupun perusahaan yang ada di Riau untuk tidak membuka lahan dengan cara membakar.
Seorang warga mengenakan kostum superhero membantu memadamkan kebakaran lahan gambut di Rimbo Panjang, Kabupaten Kampar, Riau, Kamis (12/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Akibat kebakaran lahan dan hutan tersebut masyarakat di Riau, Jambi, Padang kesulitan melakukan aktivitas karena diselimuti kabut asap yang cukup tebal. Masyarakat juga terpaksa menggunakan masker untuk mengurangi dampak penyakit.
Selain itu kapal-kapal nelayan di Padang, Sumatera Barat terpaksa harus menepikan perahunya karena tidak bisa mencari ikan. Nelayan mengeluhkan tebalnya asap kebakaran membuat jarak pandang mereka di laut berkurang sehingga dapat membahayakan jika tetap melaut.
Foto udara Kota Padang yang diselimuti kabut asap, Sumatera Barat, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Suasana Kota Jambi yang diselimuti kabut asap di Jambi, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Wahdi Septiawan
Warga menggunakan masker saat beraktivitas di Padang yang diselimuti kabut asap, Sumatera Barat, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra
Seorang penjual koran mengenakan masker medis saat berjualan di tengah asap kebakaran hutan dan lahan (Karhutla) yang makin pekat menyelimuti Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/FB Anggoro
Sejumlah kapal terparkir di pelabuhan rakyat sungai Siak ketika kabut asap pekat dampak dari kebakaran hutan dan lahan menyelimuti Kota Pekanbaru, Riau, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Rony Muharrman
Nelayan menepikan perahunya, di antara kabut asap, di Padang, Sumatera Barat, Jumat (13/9/2019). Foto: ANTARA FOTO/Iggoy el Fitra