Gaya Jabat Tangan Khas Donald Trump: Cengkeram dan Hentak

12 Juni 2018 14:16 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Salaman Donald Trump dan Kim Jong-un. (Foto: AP)
zoom-in-whitePerbesar
Salaman Donald Trump dan Kim Jong-un. (Foto: AP)
ADVERTISEMENT
Presiden Amerika Serikat Donald Trump akhirnya berjabat tangan dengan pemimpin tertinggi Korea Utara Kim Jong-un, Selasa (12/6). Jabat tangan ini sangat bersejarah, mengingat ini merupakan pertemuan pertama kalinya antara kedua negara sejak Perang Korea berakhir dengan gencatan senjata pada 1953.
ADVERTISEMENT
Seperti biasa, Trump menjabat tangan Kim dengan begitu erat. Bahkan ia sempat mencengkeram tangan Kim kemudian ditambah dengan sedikit hentakkan.
Apa yang dilakukan Trump ini bukan pertama kali. Dalam beberapa pertemuan dengan petinggi negara lain sebelumya, Trump juga melakukan hal yang sama.
1. Donald Trump dan Shinzo Abe
Awal Februari 2017, Trump dan Abe bertemu di Washington, Amerika Serikat. Perdana Menteri Jepang tersebut menjadi 'korban' dari cara jabat tangan Trump.
Shinzo Abe dan Donald Trump. (Foto: Reuters/Kevin Lamarque/File Photo)
zoom-in-whitePerbesar
Shinzo Abe dan Donald Trump. (Foto: Reuters/Kevin Lamarque/File Photo)
Saat itu, terhitung, Trump menjabat tangan Abe selama 19 detik. Selain mencengkram dengan kuat, Trump juga terlihat menarik dan menepuk punggung tangan Abe.
2. Donald Trump dan Justin Trudeau
Perdana Menteri Kanada Justin Trudeau berkunjung ke Washington, AS, pada Februari 2017.
ADVERTISEMENT
Sesaat setelah mobil Trudeau berhenti, Trump langsung menghampiri dengan menyodorkan tangannya. Sontak, keduanya langsung berjabat tangan, tak ingin hanya menjadi korban cengkraman Trump, Trudeau membalas jabat tangan Trump dengan erat. Selain itu, tangan kiri Trudeau juga menggenggam bahu tangan Trump.
3. Donald Trump dan Emmanuel Macron
Berbeda dengan Trudeau dan abe, Presiden Prancis Emmanuel Macron tak mau kalah dengan cara jabat tangan Trump. Kala itu, keduanya bertemu di Washington, Amerika, pada 25 Mei 2017.
Emmanuel Macron dan Trump. (Foto: AFP/Ludovic mARIN)
zoom-in-whitePerbesar
Emmanuel Macron dan Trump. (Foto: AFP/Ludovic mARIN)
Saat itu, Macron seakan meniru cara Donald Trump dengan mencengkeram lawan jabat tangannya.
4. Donald Trump dan Kim Jong-un
Dalam pertemuannya yang digelar di Singapura, Selasa (12/6), Trump dan Kim terlihat berkali-kali berjabat tangan.
Kim dan Trump saling berjabat tangan (Foto: Anthony Wallace/Pool via Reuters)
zoom-in-whitePerbesar
Kim dan Trump saling berjabat tangan (Foto: Anthony Wallace/Pool via Reuters)
Sama seperti kebiasaan Trump ketika berjabat tangan, Kim pun tak luput dari cara itu. Mulai dari dicengkram, ditepuk hingga hentakkan mewarnai jabat tangan dalam pertemuan bersejarah antara kedua pemimpin negara tersebut.
ADVERTISEMENT