Gempa Bumi 4,9 Magnitudo Guncang Selat Sunda, Tidak Berpotensi Tsunami

12 Januari 2019 20:12 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Gempa (Foto: Thinkstock)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Gempa (Foto: Thinkstock)
ADVERTISEMENT
Gempa tektonik berskala 4,9 magnitudo terjadi di wilayah Samudera Hindia selatan Selat Sunda pukul 19.04 WIB. Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menyatakan gempa bumi tektonik tersebut tidak berpotensi tsunami.
ADVERTISEMENT
"Episenter gempa tektonik ini terjadi tepatnya di 158 kilometer arah selatan Kota Agung, Kabupaten Tanggamus, Provinsi Lampung, dengan kedalaman 53 kilometer," demikian tulis BMKG dalam keterangannya.
Hasil analisis mekanisme sumber yang dirilis oleh BMKG menunjukkan bahwa gempa tektonik dipicu oleh sesar naik.
BMKG mengklasifikasi gempa bumi tersebut diakibatkan aktivitas subduksi Lempeng Indo-Australia ke bawah Lempeng Eurasia, tepatnya di zona Megathrust.
Hingga kini, hasil monitoring BMKG menunjukkan belum ada gempa bumi susulan. Selain itu, belum ada laporan terkait dampak kerusakan akibat gempa bumi tersebut.