Gerindra Berharap Ada Keajaiban di Pilgub Jabar untuk Sudrajat-Syaikhu

28 Juni 2018 9:01 WIB
comment
8
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Politikus Gerindra Ahmad Riza Patria (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Politikus Gerindra Ahmad Riza Patria (Foto: Rafyq Panjaitan/kumparan)
ADVERTISEMENT
Quick count yang digelar SMRC untuk Pilgub Jabar 2018 menempatkan pasangan Sudrajat-Ahmad Syaikhu (Asyik) di peringkat kedua. Asyik mengantongi 29,58% suara, berada di bawah pasangan Ridwan Kamil-Uu Ruhzanul Ulum (Rindu) yang mendapatkan 32,26% suara.
ADVERTISEMENT
Ketua DPP Partai Gerindra Ahmad Riza Patria mengaku menerima hasil quick count tersebut. Namun, ia berharap ada keajaiban dalam perhitungan KPU mendatang lantaran selisih antara Asyik dan Rindu tak terpaut jauh.
"Kalaupun (quick count) ini belum menang, mudah-mudahan ada keajaiban. Karena selisih cuma tiga persen," kata Riza dalam keterangan tertulisnya, Kamis (28/6).
Kampanye akbar Sudrajat - Ahmad Syaikhu (Foto: Antara/M Agung Rajasa)
zoom-in-whitePerbesar
Kampanye akbar Sudrajat - Ahmad Syaikhu (Foto: Antara/M Agung Rajasa)
Riza mensyukuri hasil yang diperoleh Asyik. Sebab, ia menilai pasangan Asyik yang terbilang belum populer bisa menempati peringkat kedua.
"Karena calon kami belum populer, kami syukuri pendapatan hasil yang besar," jelasnya.
Setidaknya ada beberapa faktor yang menurutnya mendulang suara bagi Asyik. Pertama yaitu sosok Asyik yang bersih dan memiliki kompetensi. Kemudian mesin partai, yakni Gerindra, PKS dan PAN, yang kuat di Jabar.
ADVERTISEMENT
"(Lalu) Ada faktor dukungan ulama, santri di Jabar, selain figur calon, mesin partai, dukungan masyarakat, tokoh-tokoh di Jabar yang besar. Masyarakat Jabar agamis, semua mengalir saja, mengalir apa adanya tidak ada rekayasa," kata Riza.
Quick count yang digelar SMRC sudah rampung 100 persen. Hasil sebagai berikut: Rindu 32,26%, TB Hasanuddin-Anton Charliyan (Hasanah) 12,77%, Asyik 29,58%, Deddy Mizwar-Dedi Mulyadi 25,38%.