Gerindra Tolak Usul PKS yang Ingin Anies Jadi Capres

11 Juni 2018 15:05 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Prabowo memberikan selamat kepada Anies Baswedan (Foto: Antara/Wahyu Putro A)
zoom-in-whitePerbesar
Prabowo memberikan selamat kepada Anies Baswedan (Foto: Antara/Wahyu Putro A)
ADVERTISEMENT
ADVERTISEMENT
Menanggapi hal itu, anggota Badan Komunikasi DPP Partai Gerindra Andre Rosiade mengatakan, partainya tidak bisa menerima opsi capres cawapres dari PKS tersebut. Sebab, Gerindra sudah final mengusung Prabowo Subianto sebagai capres.
“Kalau misalnya beliau (Anies) maju pilpres ya beliau akan jadi cawapresnya Pak Prabowo,” katanya saat dihubungi kumparan, Senin (11/6).
Selain itu, kata Andre, Gerindra berpegangan pada pernyataan Ketua Majelis Syuro PKS, Presiden PKS, dan Sekjen PKS. Bukan berpegangan pada pernyataan Direktur Pencapresan Tim Pemenangan Pemilu PKS Suhud Alynudin.
“Sah-sah saja Suhud mau ngomong apa ya. Tspi yang jelas capres kami Pak Prabowo. Karena Pak Prabowo dan pimpinan Partai Gerindra itu komunikasinya intens dengan Presiden PKS, Sekjen PKS dan Ketua Majelis Syuro PKS,” ujar Andre.
ADVERTISEMENT
“Jadi, bagi Gerindra, yang kami pegang adalah pernyataan Pak Salim dan Pak Sohibul, yang insyaallah akan terus bersama Gerindra dan kita akan mematangkan pencapresan Pak Prabowo,” imbuhnya.
Di sisi lain, kata Andre, Anies juga sudah berkomitmen untuk menyelesaikan tugasnya sebagai Gubernur DKI Jakarta. Anies juga sudah berjanji kepada Gerindra untuk menjadi gubernur sampai habis masa jabatan.
“Mas Anies itu orangnya commit. Beliau akan melaksanakan 5 tahun di Gubernur DKI Jakarta. Karena beliau janjinya sama Gerindra waktu itu,” tutup Andre.