Gudang Bahan Baku Coklat di Bandung Terbakar

31 Mei 2018 15:27 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ilustrasi Kebakaran (Foto: Pixabay)
zoom-in-whitePerbesar
Ilustrasi Kebakaran (Foto: Pixabay)
ADVERTISEMENT
Api melahap gudang penyimpanan bahan baku pembuatan cokelat milik PT Barry Callebaut, di Jalan Mengger Baru, Kecamatan Dayeuhkolot, Kabupaten Bandung, Kamis (31/5). Kebakaran tersebut diketahui pengelola gudang sekitar 07.00 WIB, tapi api baru bisa dipadamkan sekitar 14.30 WIB. Akibat kebakaran sekitar 80 persen bangunan gudang ludes dilahap si jago merah.
ADVERTISEMENT
Kepala Seksi Rescue Dinas Pemadam Kebakaran Kabupaten Bandung Susanto menyebutkan, berdasarkan pemeriksaan sementara penyebab kebakaran diduga disebabkan korsleting listrik. Ditambah dalam gudang tersebut terdapat bahan-bahan kimia yang mudah terbakar.
"Hasil sementara api berasal dari korlseting listrik. Merembet ke bahan seperti portas, potasium dan kabel-kabel yang menumpuk," kata Sudanto saat dihubungi kumparan, Kamis (31/5).
Akibat kebakaran tersebut, bangunan gudang penyimpanan bahan baku cokelat tersebut habis. Susanto mengatakan, bangunan gudang yang terbakar hampir mencapai 80 persen. Adapun, kerugiannya mencapai Rp 2 miliar hingga Rp 3 miliar.
"Bangunannya saja sudah Rp 2 miliar belum bahan-bahan baku di dalamnya," kata dia.
Menurutnya, api baru bisa dipadamkan setelah 6 jam sejak proses pemadaman. Pasalnya, akses ke lokasi kebakaran cukup sulit. Jalan menuju lokasi hanya ada satu. Hal itu, ia katakan, membuat tim terkendala pada saat pemadaman.
ADVERTISEMENT
Namun, Susanto memastikan tidak ada korban jiwa maupun luka dalam peristiwa tersebut.