Gus Yaqut dan Anak Ma'ruf Amin Jadi Ketua DPP PKB 2019-2024

26 Agustus 2019 18:22 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gus Yaqut saat acara 'Apel Kebangsaan dan Kemah Kemanusiaan' di Bumi Perkemahan Ragunan Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2017). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Gus Yaqut saat acara 'Apel Kebangsaan dan Kemah Kemanusiaan' di Bumi Perkemahan Ragunan Jakarta Selatan, Selasa (18/4/2017). Foto: Aditia Noviansyah/kumparan
ADVERTISEMENT
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) mengumumkan struktur kepengurusan DPP Periode 2019-2024. Ada nama Ahmad Syauqi Ma'ruf Amin, anak dari Wapres terpilih Ma'ruf Amin. Ia menjabat Ketua Bidang Kebudayaan dan Masyarakat Adat.
ADVERTISEMENT
Selain Syauqi, ada juga Yaqut Cholil Qoumas atau yang akrab disapa Gus Yaqut. Ketua Umum PP GP Ansor periode 2015-2020 ini menjadi Ketua DPP PKB bidang pertahanan dan keamanan untuk periode 2019-2024.
Waketum PKB Ida Fauziyah menjelaskan alasan kedua nama tersebut masuk ke dalam struktur DPP.
"Gus Yaqut, saya kira rekrutmen kita sangat perhatikan kaderisasi di lingkungan NU itu enggak hanya Gus Yaqut yang Ketua (GP) Ansor. Ada Mbak Anggia Emarini, jadi rekrutmennya sangat memperhatikan organisasi yang ada di lingkungan NU," kata Ida di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Menteng, Jakarta Pusat, Senin (26/8).
Cawapres no urut 01 Ma'ruf Amin (kiri) bersama putranya Gus Syauqi di Kuningan, Jawa Barat. Foto: Dok. Istimewa
Sementara itu, terkait nama Syauqi, Ida menyebut PKB mempertimbangkan peran Syauqi yang aktif dalam membantu mengembangkan perekonomian masyarakat. Atas pertimbangan itu PKB menilai Syauqi cocok masuk struktur kepengurusan yang baru.
ADVERTISEMENT
"Gus Syauqi juga melakukan peran-peran pengembangan ekonomi kerakyatan. Selama ini sudah bergerak di situ kita melihat sosok beliau sangat dibutuhkan partai," jelas Ida.