Habib Lutfi: Jangan Sentuh TNI-Polri, Rakyat Akan Bertindak

30 September 2018 20:00 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tabligh Akbar Besama TNI-Polri Dalam Rangka Hut Ke-73 TNI Serta Doa Untuk Pahwalawan Revolusi di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. (Foto: Raga Imam/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Tabligh Akbar Besama TNI-Polri Dalam Rangka Hut Ke-73 TNI Serta Doa Untuk Pahwalawan Revolusi di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. (Foto: Raga Imam/kumparan)
ADVERTISEMENT
Mabes TNI menggelar tablig akbar serta doa bersama untuk pahlawan revolusi sekaligus HUT ke-73 TNI di Cilangkap, Jakarta Timur. Dalam acara tersebut juga nampak hadir Habib Lutfi bin Yahya yang bertindak sebagai penceramah.
ADVERTISEMENT
Dalam ceramahnya, Habib Lutfi mengingatkan bagi pihak manapun tidak mengganggu TNI-Polri. Sebab menurutnya, rakyat Indonesia tak akan tinggal diam. Ia menegaskan bahwa rakyat ada bersama TNI dan Polri untuk menjaga kedaulatan bangsa Indonesia.
“Jangan sekali-kali coba menyentuh TNI-Polri. Kalau sekali-kali disentuh, bapaknya bangsa dan rakyat ini akan bertindak,” ucap Habib Lutfi di Mabes TNI, Cilangkap, Jakarta Timur, Minggu (30/9).
Panglima TNI hadir di Tabligh Akbar dan doa bersama di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. (Foto: Raga iman/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Panglima TNI hadir di Tabligh Akbar dan doa bersama di Mabes TNI Cilangkap, Jakarta Timur. (Foto: Raga iman/kumparan)
Ia juga menekankan, setiap warga negara Indonesia wajib mempertahankan jati diri bangsa dan tidak lupa dengan bangsanya sendiri. Meskipun tidak lagi tinggal di Indonesia.
“Sekali Indonesia tetap Indonesia. Jangan kaya ayam Bangkok, lahir di Indonesia, besar di Indonesia, begitu lahir ayam Bangkok, lahirnya di negara lain ini di Indonesia. Sampai durian ikut lagi Bangkok, alhamdulillah masih ada gula jawa,” ucapnya.
ADVERTISEMENT
Habib Lutfi juga menyebut bahwa warga Indonesia harus bangga dengan produk buatan anak bangsa. Hal itu menurutnya sebagai bentuk mempertahankan jati diri sebagai bangsa.
“Harusnya kita bisa mempertahankan semua ini. Gunakan produk Indonesia," kata dia.
Hadir dalam acara tersebut di antaranya Panglima TNI Marsekal Hadi Tjahjanto, KSAD Jenderal TNI Mulyono, KSAU Marsekal TNI Yuyu Sutisna, KSAL Laksamana TNI Siwi Sukma Aji, dan Wakapolri Komjen Pol Ari Dono Sukmanto.