Harapan Anies di HUT Gerindra: Konsisten Perjuangkan Aspirasi Rakyat

10 Februari 2018 15:47 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Gubernur DKI Jakarta, Anies Baswedan (Foto: Nabilla Fatiara/kumparan)
ADVERTISEMENT
Partai Gerindra merayakan hari ulang tahunnya yang jatuh pada tanggal 10 Februari di kantor DPP Gerindra, Ragunan, Pasar Minggu, Jakarta Selatan. Usai pembukaan acara, ketua Umum Gerindra Prabowo Subianto didapuk untuk memotong tumpeng dalam perayaan tersebut.
ADVERTISEMENT
Di kesempatan ini juga, Prabowo memberikan tumpeng kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Sandiaga Uno hingga putri proklamator RI Rachmawati Sukarnoputri.
Gubernur DKI Anies Baswedan berharap di ulang tahunnya yang ke 10, Gerindra terus konsisten memperjuangkan aspirasi dan amanat dari para pendiri bangsa.
"10 tahun Gerindra saya ucapkan selamat, perjalanan 10 tahun ini tentu penuh pengalaman mudah-mudahan bisa makin maju dan tetap konsisten memperjuangkan aspirasi dan amanat para pendiri republik ini tentang keadilan sosial bagi seluruh rakyat indonesia," ujar Anies di Gedung Balai Yos Sudarso, Jakarta Utara, Sabtu (10/2)
Ia pun menepis kehadirannya di HUT Partai Gerindra adalah bentuk dukungan kepada Prabowo di Pilpres 2019. "Waduh kok sudah ke situ," ucapnya.
ADVERTISEMENT
Sebelumnya, Prabowo mendoakan agar Anies diberikan kelancaran dalam mengemban tugas sebagai Gubernur DKI.
"Ini, (untuk Anies), supaya kuat menahan badai," kata Prabowo sambil memberikan potongan tumpeng kepada Anies.
Potong tumpeng HUT Gerindra (Foto: Kevin S/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Potong tumpeng HUT Gerindra (Foto: Kevin S/kumparan)