Hingga H-2 Lebaran, 430 Ribu Kendaraan Keluar Jakarta via GT Cikampek

4 Juni 2019 13:01 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Sejumlah kendaraan melintas saat diberlakukannya Contra Flow di KM 29 ruas tol Jakarta-Cikampek, Jumat  (31/5). Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Sejumlah kendaraan melintas saat diberlakukannya Contra Flow di KM 29 ruas tol Jakarta-Cikampek, Jumat (31/5). Foto: Helmi Afandi Abdullah/kumparan
ADVERTISEMENT
PT Jasa Marga mencatat dalam kurun waktu H-7 hingga H-2 Lebaran, sebanyak 430 ribu kendaraan telah meninggalkan Jakarta via Gerbang Tol (GT) Cikampek Utama. Khusus untuk lalu lintas pada H-2, Senin (3/6), jumlah kendaraan yang keluar Jakarta sebanyak 67.572.
ADVERTISEMENT
“Angka tersebut masih naik sebesar 192 persen dari Lalu lintas Harian Rata-rata (LHR) normal sebesar 23.153 kendaraan,” kata Corporate Communication Department Head PT Jasa Marga, Irra Susiyanti dalam keterangan tertulis yang diterima kumparan, Selasa (4/6).
Irra menjelaskan puncak lalu lintas mudik di GT Cikampek Utama terjadi pada H-4 Lebaran atau Sabtu, 1 Juni 2019 kemarin. Total kendaraan yang melintas pada hari itu mencapai 87 ribu.
Jasa Marga juga masih melakukan rekayasa lalu lintas one way pada H-2 kemarin meski kenaikan volume kendaraan menjelang Lebaran tidak terlalu signifikan dan relatif lancar. Sistem one way diberlakukan dari Km 70 GT Cikampek Utama Jalan Tol Jakarta-Cikampek, sampai dengan Km 414 GT Kalikangkung Jalan Tol Batang-Semarang sejak pukul 06.25 WIB sampai dengan 15.30 WIB.
Suasana lalu lintas di gerbang tol Cikampek saat pemberlakuan One Way dimulai, Kamis (30/05). Foto: Andesta Herli WIjaya/kumparan
Sementara itu, untuk volume lalu lintas di GT Cikampek Utama Selasa (4/6) pagi, kedua arah terpantau ramai lancar, baik arah menuju timur melalui Jalan Tol Cikopo-Palimanan ataupun sebaliknya kendaraan dari Jalan Tol Cikopo-Palimanan menuju arah Jakarta.
ADVERTISEMENT
Irra mengimbau pengguna jalan untuk selalu memastikan kondisi kendaraan dan pengendara dalam keadaan prima, jaga jarak aman kendaraan, memperhatikan rambu-rambun dan arahan petugas di lapangan. Selain itu, pengguna jalan diharapkan memastikan kecukupan saldo uang elektronik dan isi bahan bakar kendaraan sampai penuh sebelum memulai perjalanan mudik 2019.