HNW Apresiasi Pemprov DKI Ikuti Saran Ulama Gelar Tarawih di Istiqlal

26 Mei 2018 21:35 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Anies salat tarawih di Masjid Istiqlal (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Anies salat tarawih di Masjid Istiqlal (Foto: Nugroho Sejati/kumparan)
ADVERTISEMENT
Wakil Ketua MPR Hidayat Nur Wahid menjadi penceramah saat tarawih bersama yang digelar Pemprov DKI Jakarta di Masjid Istiqlal. Dalam ceramahnya Hidayat menyampaikan apresiasinya kepada Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan yang telah mengikuti saran ulama melaksanakan tarawih bersama ini.
ADVERTISEMENT
Sebab sebelum diputuskan di Masjid Istiqlal, Anies merencanakan tarawih bersama dilaksanakan di Monumen Nasional.
“Kita sekarang berada di Masjid Istiqlal dan takdir Allah kemudian Gubernur DKI beliau ustaz Doktor Anies Baswedan ya, ustaz bukan ustazah yang tadinya merencanakan untuk menyelenggarakan tarawih akbar di Monas. Tapi karena beliau mendengarkan nasihat dari para ulama dan ini adalah sebuah keteladanan yang luar biasa para umara kita mendengar nasihat para ulama, luar biasa,” kata Hidayat di Masjid Istiqlal, Jakarta Pusat, Sabtu, (26/5).
Hidayat berharap setiap pemimpin mendengarkan saran dari para ulama. “Kita doakan agar tradisi ini sunah hasanah yang diikuti oleh pimpinan-pimpinan yang lain,” ujar Hidayat.
Ia lalu menjelaskan bahwa bukan karena permintaan Anies atau rekomendasi Menteri Agama, dia akhirnya menjadi penceramah pada tarawih malam ini. Namun Hidayat mengaku sudah sejak lama dijadwalkan mengisi ceramah.
Hidayat Nur Wahid (Foto: Fahrian Saleh/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Hidayat Nur Wahid (Foto: Fahrian Saleh/kumparan)
“Ini karena sejak lama saya terjadwal mengisi di Istiqlal dan ini juga tidak ada urusannya dengan rekomendasi Pak Menag. Jadi ini sudah terjadwal jauh-jauh hari. Nama saya ada dalam rekomendasi cuma saya mengatakan bahwa dakwah dan semuanya sesuai takdir dari Allah SWT seperti malam ini,” terang Hidayat.
ADVERTISEMENT
Lebih lanjut Hidayat dalam ceramahnya menyampaikan mengenai kewajiban puasa. Hidayat pun membacakan surat Al-Baqarah ayat 183, menurutnya masyarakat perlu memperdalam makna perintah berpuasa.
Jemaah salat tarawih di Masjid Istiqlal (Foto: Nugroho Sejati)
zoom-in-whitePerbesar
Jemaah salat tarawih di Masjid Istiqlal (Foto: Nugroho Sejati)