Hujan Deras Sambut Kampanye Jokowi di Jember

25 Maret 2019 15:25 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Capres 01 Jokowi hadiri kampanye terbuka di Jember, Jawa Timur. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Capres 01 Jokowi hadiri kampanye terbuka di Jember, Jawa Timur. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
ADVERTISEMENT
Hari kedua kampanye terbuka, Capres 01 Jokowi berkampanye di Jawa Timur, Senin (25/3). Jokowi menggelar kampanye terbuka di Stadion Jember Sport Garden (JSG) setelah sebelumnya berkampanye di Banyuwangi.
ADVERTISEMENT
Pantauan di JSG, kegiatan kampanye terbuka diwarnai hujan yang cukup deras. Timses Jokowi yang lebih dulu hadir antara lain Ketum PKB Muhaimin Iskandar alias Cak Imin, Wakil Ketua TKN Abdul Kadir Karding, Sekretaris TKN Hasto Kristiyanto dan Yenny Wahid, membakar semangat relawan dan simpatisan di bawah guyuran hujan dengan menyanyikan yel-yel.
Jokowi tiba pada pukul 14.50 WIB. Meskipun hujan masih mengguyur JSG, para pendukung terlihat semakin antusias. Jokowi hadir didampingi istrinya, Iriana, Gubernur Jatim Khofifah Indar Parawansa dan Ketua TKN Erick Thohir dan Wakil Ketua TKN Rosan Roeslani.
Jokowi dan Iriana kompak menggunakan kemeja berwarna putih.
Suasana kampanye terbuka Capres 01, Jokowi di Jember, Jawa Timur. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Capres 01 Jokowi hadiri kampanye terbuka di Jember, Jawa Timur. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Suasana kampanye terbuka Capres 01, Jokowi di Jember, Jawa Timur. Foto: Paulina Herasmaranindar/kumparan
Jokowi disambut dengan selawatan yang dilantunkan sejumlah ulama, timses serta pendukung. Ia juga disambut riuh oleh para pendukung yang ingin berjabat tangan dan foto bersama.
ADVERTISEMENT
Setelah tiba di panggung, Jokowi disambut teriakan massa. "Jokowi, Jokowi, Jokowi," teriak para pendukung.
Lantas, Jokowi menghampiri sejumlah pendukungnya dan berlutut untuk berfoto bersama. Sejumlah pendukung mengacungkan jempolnya dalam momen tersebut.
Setelah itu, kampanye terbuka diawali dengan menyanyikan lagu Indonesia Raya. Saat acara dimulai, hujan telah reda.