Idham Azis Resmi Berpangkat Komisaris Jenderal

28 Januari 2019 14:10 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Upacara kenaikan pangkat pejabat utama Mabes Polri. (Foto: Raga Imam/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Upacara kenaikan pangkat pejabat utama Mabes Polri. (Foto: Raga Imam/kumparan)
ADVERTISEMENT
Kapolri Jenderal Pol Tito Karnavian memimpin upacara kenaikan pangkat sejumlah perwira tinggi Polri. Upacara tersebut dilakukan di Rupatama, Mabes Polri, Jalan Tronojoyo, Jakarta Selatan. Ada 12 pejabat Polri yang mendapatkan kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi.
ADVERTISEMENT
Pejabat yang dinaikkan pangkatnya oleh Kapolri di antaranya Inspektur Jenderal Polisi Idham Azis. Idham mendapat kenaikan pangkat satu tingkat lebih tinggi menjadi Komisari Jenderal Polisi. Idham saat ini menjabat sebagai Kabareskrim Polri.
Sementara Brigadir Jenderal Pol Aris Budiman mendapatkan kenaikan pangkat lebih tinggi satu tingkat menjadi Inspektur Jenderal. Aris kini menjabat sebagai Gubernur PTIK Polri.
Upacara kenaikan pangkat pejabat utama Mabes Polri. (Foto: Raga Imam/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Upacara kenaikan pangkat pejabat utama Mabes Polri. (Foto: Raga Imam/kumparan)
Lalu, Brigjen Pol Basuki dan Brigjen Pol Coki Manurung sama sama naik pangkat menjadi Inspektur Jenderal. Kapolri juga menaikkan pangkat delapan pejabatnya dari pangkat semula Komandan Besar Polisi ke Brigadir Jenderal Polisi.
Delapan pejabat Polri, Rajim Asianto, Teguh Sarwono, Jhonny Siahaan, Hotman Simatupang, Sri Eko Prianggono, Reynhard Saut Poltak Silitonga, Awal Chairuddin, Suwarno.