Imam Masjid Asal Palestina Terbunuh di Malaysia

21 April 2018 17:17 WIB
comment
5
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Tragedi Fadi Mohammad al-Batsh. (Foto: AFP/Mahmud Hams)
zoom-in-whitePerbesar
Tragedi Fadi Mohammad al-Batsh. (Foto: AFP/Mahmud Hams)
ADVERTISEMENT
Seorang warga Palestina ditembak hingga tewas oleh dua orang pembunuh di Malaysia. Kejadian tersebut berlangsung ketika korban sedang berjalan menuju masjid untuk menunaikan salat subuh.
ADVERTISEMENT
Kepolisian Malaysia menyebut, dari sebuah media di Palestina, korban diduga saudara dari pemimpin kelompok ekstrem di Gaza.
Kasus ini pun tengah diselidiki kepolisan setempat. Penyidikan dilangsungkan secara menyeluruh termasuk pemeriksaan terkait terorisme.
Walau masih pemeriksaan awal, rekaman cctv memperlihatkan pelaku sempat menunggu 20 menit di lokasi kejadian sebelum menembak korban hingga tewas.
Duta Besar Palestina untuk Malaysia, Anwar Al Agha, mengatakan korban diketahui bernama Fadi Albatsh.
Yang bersangkutan merupakan imam sebuah masjid di Malaysia. Korban sudah berada di Negeri Jiran selama sepuluh tahun.
"(Sebelum tewas) pada Sabtu ini Fadi direncanakan untuk pergi ke Turki menghadiri sebuah konferensi," sebut Agha, seperti dikutip dari Sky News, Sabtu (21/4).
Meski demikian, Agha bungkam terkait asal-usul korban termasuk dugaan bahwa yang bersangkutan adalah saudara pemimpin gerakan ekstrem.
ADVERTISEMENT