ITB Kecam Aksi Teror: Ini di Luar Batas Perikemanusiaan

14 Mei 2018 17:52 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Polisi memeriksa warga usai terjadi bom (Foto: ANTARA FOTO/Didik Suhartono)
zoom-in-whitePerbesar
Polisi memeriksa warga usai terjadi bom (Foto: ANTARA FOTO/Didik Suhartono)
ADVERTISEMENT
Belum usai kecemasan warga terkait kerusuhan maut teroris vs polisi di Rutan Mako Brimob pekan lalu, sejumlah teror menghujani Surabaya dan sekitarnya dua hari ini. Institut Teknologi Bandung (ITB) mengecam keras seluruh aksi teror tersebut.
ADVERTISEMENT
Rektor ITB Prof. Kadarsah Suryadi berpendapat rangkaian aksi teror itu menodai nilai luhur agama dan budaya bangsa Indonesia. Mewakili pihak kampus, Kadarsah menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas tragedi tersebut.
"Kejadian ini dil uar batas perikemanusiaan, sungguh sangat menyedihkan dan memprihatinkan bagi kita semua. Kami menyampaikan keprihatinan yang mendalam atas kejadian teror yang melukai dan menodai nilai luhur agama dan budaya," ujar Kadarsah dalam keterangan tertulis, Senin (14/5).
lokasi penggerebekan terduga teroris Sidoarjo. (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
lokasi penggerebekan terduga teroris Sidoarjo. (Foto: Phaksy Sukowati/kumparan)
ITB mengajak segenap elemen masyarakat untuk menjunjung tinggi perdamaian dan kerukunan antar sesama. Hal itu penting guna menjaga keutuhan NKRI.
"Demi menjaga keutuhan NKRI, dengan senantiasa memelihara sikap toleransi yang didasari semangat persaudaraan sebagai sesama anak bangsa," papar Kadarsah.
Sementara itu kepada seluruh komunitas yang ada di ITB serta seluruh kampus pendidikan tinggi, Kadarsah berharap pihak kampus senantiasa memelihara kondusivitas suasana kampus. Seluruh internal kampus juga diharapkan tak mudah terprovokasi.
ADVERTISEMENT
"Seluruh insan pendidikan tinggi untuk tetap memelihara suasana kampus yang kondusif untuk pelaksanaan Tridharma Perguruan Tinggi, serta tidak terhasut oleh tindakan dan perilaku yang mengancam perdamaian dan persatuan bangsa," ucap Kadarsah.
Ledakan bom di halaman parkir polrestabes surabaya (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Ledakan bom di halaman parkir polrestabes surabaya (Foto: Dok. Istimewa)
Kadarsah melanjutkan, ITB juga mendoakan agar seluruh korban teror yang meninggal dunia mendapat tempat mulia di sisi Tuhan. Ia juga berharap semoga seluruh korban luka segera pulih seperti sediakala.
"Mendoakan agar keluarga para korban diberi ketabahan dan keikhlasan atas cobaan ini," imbuhnya.
Penghargaan yang setinggi-tingginya disampaikan ITB kepada pemerintah dan Polri, TNI dan seluruh pihak yang berperan aktif memerangi terorisme. ITB mengapresiasi respons sigap sejumlah pihak tersebut terhadap aksi teror yang terjadi.
"Serta mendukung penuh segala upaya dan tindakan untuk mencegah dan menangani aksi terorisme," lanjut Kadarsah.
ADVERTISEMENT