Ivanka Gantikan Trump Duduk Bersama Pemimpin Dunia di Sidang G20

8 Juli 2017 22:36 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ivanka, putri Donald Trump (Foto: REUTERS/Markus Schreiber)
zoom-in-whitePerbesar
Ivanka, putri Donald Trump (Foto: REUTERS/Markus Schreiber)
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Sebuah foto menangkap pemandangan janggal dalam hajatan Konferensi Tingkat Tinggi G20 di Hamburg, Jerman. Kursi yang disediakan untuk Presiden Amerika Serikat Donald Trump siang itu tidak diduduki oleh sang empunya. Kursi tersebut justru diduduki oleh putrinya, Ivanka.
ADVERTISEMENT
Dalam satu sesi sidang KTT G20 pada Sabtu siang (8/7), Ivanka tiba-tiba duduk di tengah Perdana Menteri Inggris Theresa May dan Kanselir Jerman Angela Merkel. dalam forum yang membahas tentang Afrika, kesehatan, dan migrasi itu, Ivanka hadir sebagai wakil dari Trump.
Sontak, lagi-lagi, ia mencuri perhatian dalam KTT G20 setelah pagi harinya bersama Direktur IMF Christine Lagarde meluncurkan program pendanaan sosial bertajuk Women’s Entrepreneurship Facility Initiative yang ditujukan untuk para peremuan di negara berkembang.
Pada acara itu, sang ayah bersama May dan Merkel ikut menjadi saksi seremoni. Selanjutnya, Ivanka tampak berada di dekat Trump ke manapun si Presiden pergi.
Postingan Twitter Svetlana Lukash. (Foto: Dok. Istimewa)
zoom-in-whitePerbesar
Postingan Twitter Svetlana Lukash. (Foto: Dok. Istimewa)
Foto Ivanka duduk sejajar dengan kepala negara lainnya itu menjadi viral setelah disebarkan oleh delegasi Rusia via Twitter. Akun atas nama Svetlana Lukash mengunggah foto Ivanka tampak samping.
ADVERTISEMENT
Unggahan tersebut juga menyebutkan alasan Trump absen dalam pertemuan tersebut ialah karena harus menghadiri pertemuan bilateral. Namun, unggahan itu telah dihapus oleh Lukash.
Seorang pejabat Gedung Putih mengatakan kehadiran Ivanka pada sesi itu adalah dalam kapasitasnya sebagai delegasi resmi, bukan karena dia putri presiden.
Ivanka saat ini bekerja sebagai penasihat presiden di Gedung Putih.
Ivanka Trump berada di kursi delegasi AS (Foto: REUTERS/Markus Schreiber)
zoom-in-whitePerbesar
Ivanka Trump berada di kursi delegasi AS (Foto: REUTERS/Markus Schreiber)
“Ivanka sebelumnya duduk di belakang, kemudian berpindah ke depan setelah presiden undur diri untuk pindah agenda,” ucap sumber Gedung Putih seperti dilaporkan CNN.
Meski ada banyak anggota keluarga pemimpin negara G20 yang ikut hadir di KTT G20, putri Trump itu berbeda. Namun Trump menampik anggapan bahwa ia memanjakan Ivanka.
“Jika dia bukan putri saya, hidupnya pasti akan lebih mudah,” ujar Trump pagi tadi seperti dikutip dari The Independent.
ADVERTISEMENT
Trump berujar bahwa kekayaan dan kekuasaan yang ia miliki sebagai presiden justru menjadi “satu-satunya kekurangan yang dimiliki oleh seorang Ivanka.”
Hmm... bagaimana menurut Anda?