Jadi Anggota CDI, PKB Akan Usung Isu Ekonomi dan Islam Agama Toleran

22 Maret 2019 17:33 WIB
comment
1
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (tengah) memberikan keterangan usai melakukan pertemuan dengan Koordinator CDI untuk Asia Pasifik dan Amerika Latin, Caesar Rosello, di DPP PKB, Jumat (22/3). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Ketua Umum PKB, Muhaimin Iskandar (tengah) memberikan keterangan usai melakukan pertemuan dengan Koordinator CDI untuk Asia Pasifik dan Amerika Latin, Caesar Rosello, di DPP PKB, Jumat (22/3). Foto: Fanny Kusumawardhani/kumparan
ADVERTISEMENT
Partai Kebangkitan Bangsa (PKB) resmi menjadi anggota dari Centrist Democratic International (CDI). Dengan bergabung ke dalam organisasi yang mewadahi partai-partai berhaluan tengah dari seluruh dunia ini, PKB siap memperjuangkan kepentingan Indonesia di forum dunia.
ADVERTISEMENT
Disampaikan Ketua Umum (Ketum) PKB, Muhaimin Iskandar atau akrab disapa Cak Imin, ada dua hal yang menjadi prioritas PKB nantinya. Pertama terkait persoalan ekonomi, khususnya perdagangan. Kedua, terkait kampanye Islam sebagai agama yang damai dan toleran.
“Ada dua, pertama ekonomi yaitu bagaimana ekspor kita bisa mendapat tempat dan ruang, dengan isu-isu yang selama ini dalam kategori perang dagang terutama sawit misalnya. Sawit dianggap masih banyak masalah,” terang Cak Imin di kantor DPP PKB, Jumat (22/3).
“Kedua, (dalam) aspek politik, kita akan membawa agenda Islam rahmatan lil alamin, Islam yang ramah dan harus dijadikan kekuatan dunia dan Indonesia. Khusus (bagi) PKB untuk menjadikan Islam ini Islam yang ramah dan menghargai perbedaan, antiradikalisme, dan mengusung tren Islam global atau Islam yang diterima semua kalangan,” kata Cak Imin.
ADVERTISEMENT
Selain dua isu di atas, Cak Imin menambahkan bahwa menjaga perdamaian dunia termasuk isu jangka pendek yang akan digalakkan PKB dalam forum CDI. Hal ini terutama untuk menekan pandangan-pandangan kebencian terhadap Islam yang bisa menimbulkan aksi ekstrem seperti penembakan di Selandia Baru.
“Untuk tujuan yang jangka pendek (PKB akan usung) perdamaian dunia, tidak boleh ada kecurigaan lagi seperti di Selandia Baru,” katanya.
Setelah secara resmi menjadi anggota CDI, PKB dijadwalkan akan mengikuti agenda pertemuan umum pertama pada bulan April mendatang, yang mana akan digelar di Brussel, Belgia. Dalam kesempatan itu, PKB akan mengedepankan isu-isu prioritas di atas.
Seperti yang saya sampaikan pada awal April ada semacam pertemuan umum anggota CDI di Brussel, dan kita akan berangkat ke sana. Tentu kita punya skala prioritas untuk mengambil posisi dan peran bagi kepentingan kita,” kata Cak Imin.
ADVERTISEMENT
PKB menjadi anggota dari Centrist Democratic International (CDI) setelah menerima surat keanggotaan resmi yang disampikan langsung oleh Koordinator CDI untuk Asia Pasifik dan Amerika Latin, Caesar Rossello, ke Ketua Umum (Ketum) PKB, Muhaimin Iskandar atau Cak Imin.
Pertemuan antara Rosello dengan Cak Imin berlangsung Jumat (22/3), di Kantor DPP PKB, Jalan Raden Saleh, Menteng, Jakarta Pusat.