Jadi Rekomendasi Cawapres PA 212, Eggi Punya Visi-Misi Indonesia Takwa

29 Mei 2018 18:58 WIB
Eggi Sudjana (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Eggi Sudjana (Foto: Garin Gustavian/kumparan)
ADVERTISEMENT
Politikus PAN Eggi Sudjana masuk ke dalam bursa calon wakil presiden yang direkomendasikann oleh Persaudaraan Alumni 212. Ia menyakini bahwa kans dia untuk jadi cawapres besar, apalagi kalau dia di usung PAN lalu berpasangan dengan Prabowo. Eggi mengatakan apabila PAN dan Gerindra bersatu maka persyaratan Presiden Threshold akan tercapai.
ADVERTISEMENT
"Iya begitu, karena itu yang mungkin, karena kalau Prabowo, Gerindra, saya dari PAN, cocok cukup, 20 persen sampai. PAN Gerinda gabung 20 persen. Jadi yang mungkin jadi capres yakni Prabowo, nah wapresnya Eggi Sudjana," ujar Eggi usai rakornas PA 212 di Cibubur, Jaktim Selasa (29/5).
Eggi mempunyai visi dan misi agar Indonesia ke depan menjadi Indonesia bertakwa.
"Visi misinya kita enggak terlalu muluk-muluk ya, yang utama saya ingin Indonesia ini bertakwa pada Allah SWT. Karena kalau Indonesia bertakwa pada Allah, itu pasti Allah kasih berkah," ucapnya.
Eggi mencontohkan visi misi ketakwaannya tersebut dengan mengoptimalkan potensi alam serta digunakan semakmur-makmurnya untuk rakyat.
"Contohnya ketakwaan dalam ekonomi adalah menjalankan perintah Allah, untuk yang disebut energi. Energi itu tanah, air, api. Api ini terjemahan dari minyak, ini eggak boleh dikuasi oleh swasta, harus negara. Negara menurut Pasal 33 ayat 3 (UUD 1945) diperuntukan untuk semakmur-makmurnya rakyat," pungkasnya.
ADVERTISEMENT