Jajaran Mobil Pendaftar Program Rumah DP Rp 0: Innova hingga Serena

28 Juli 2019 15:54 WIB
Kendaraan milik calon penghuni rumah Dp 0 rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur. Foto: Muhammad Darisman/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Kendaraan milik calon penghuni rumah Dp 0 rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur. Foto: Muhammad Darisman/kumparan
ADVERTISEMENT
Pemprov DKI Jakarta melaksanakan proses verifikasi lanjutan calon penghuni rumah Dp 0 rupiah Klapa Village dari tanggal 27 Juli hingga 4 Agustus 2019.
ADVERTISEMENT
Program hunian vertikal yang berada di kawasan Pondok Kelapa, Jakarta Timur, itu diperuntukkan bagi masyarakat kelas menengah ke bawah yang belum memiliki rumah.
Kendati begitu, saat kumparan memantau proses verifikasi Minggu (28/7), tampak berjejer mobil-mobil milik pendaftar di parkiran kompleks tersebut.
Kendaraan milik calon penghuni rumah Dp 0 rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur. Foto: Muhammad Darisman/kumparan
Mulai dari Toyota Innova seri terbaru, Chevrolet, Terios, Honda Brio, Nissan Serena, Honda Jazz, hingga Toyota Calya masuk ke dalam beberapa jenis mobil yang tampak menghiasi parkiran tersebut.
Mereka yang datang dengan menggunakan mobil ini di antaranya mengantongi email serta surat panggilan mengikuti proses seleksi selanjutnya untuk memiliki hunian tanpa uang muka tersebut.
Selain itu, ada juga mereka yang tidak mendaftar, tetapi datang untuk sekadar melihat atau mencoba menanyakan soal masih bisa atau tidaknya untuk mendaftar.
Kendaraan milik calon penghuni rumah Dp 0 rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur. Foto: Muhammad Darisman/kumparan
Salah satu pendaftar, Ridwan (45), kendati datang menggunakan mobil, ia yakin dirinya masih tergolong kategori warga menengah. Adapun pertimbangannya ikut, atas dasar belum memiliki rumah serta penghasilan masih dalam batas yang ditentukan.
ADVERTISEMENT
“Iya kalau mobil itu kredit udah lama. Yang penting sekarang saya masih ngontrak, gaji enggak sampai Rp 7 juta, saya karyawan swasta,” ujar Ridwan.
Padahal sebelumnya, Kepala UPT Rumah DP Rp 0, Dzikran Kurniawan, mengatakan ada beberapa syarat yang harus dipenuhi oleh pendaftar, salah satunya tidak memilik kendaraan roda empat.
“Salah satunya itu tidak ada utang, atau kalaupun ada, jumlahnya itu di bawah Rp 100 juta. Artinya, masih bisa cicilan utang itu bersamaan dengan cicilan KPR-nya sebagaimana data yang disampaikan ke kami. Kemudian juga, tidak memiliki kendaraan roda empat atau tidak sedang mencicil kendaraan roda empat,” kata Dzikran di Balai Kota, Jalan Medan Merdeka Selatan, Rabu, (24/7).
Kendaraan milik calon penghuni rumah Dp 0 rupiah di Klapa Village, Jakarta Timur. Foto: Muhammad Darisman/kumparan