Jazz Syuhada, Cara Masjid Syuhada Yogya Rayakan Milad ke-67

8 Oktober 2019 20:26 WIB
comment
0
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Masjid Syuhada menggelar Syuhada Jazz untuk memperingati milad tahun ini di Kotabaru, Kota Yogyakarta. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
zoom-in-whitePerbesar
Masjid Syuhada menggelar Syuhada Jazz untuk memperingati milad tahun ini di Kotabaru, Kota Yogyakarta. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
ADVERTISEMENT
sosmed-whatsapp-green
kumparan Hadir di WhatsApp Channel
Follow
Ada yang berbeda dalam perayaan milad Masjid Syuhada yang ke-67. Masjid bersejarah yang terletak di Kotabaru, Kota Yogyakarta, tersebut menggelar Jazz Syuhada untuk memperingati milad yang jatuh pada Selasa (8/10).
ADVERTISEMENT
Ketua Panitia Jazz Syuhada, Thoirul Firdaus, menjelaskan pagelaran musik jaz ini diharapkan bisa semakin mempererat jalinan silaturahmi lintas agama yang sudah terjalin erat di Kotabaru.
Termasuk, menyambung silaturahmi dengan gereja-gereja di Kotabaru, yaitu Gereja HKBP Kotabaru dan Gereja Santo Antonius Padua Kotabaru.
"Kita melibatkan berbagai komunitas yang beragam mulai dari latar belakang agama etnis dan lain sebagainya. Kita rangkul jadi satu untuk menyelenggarakan kegiatan Syuhada Jazz ini," kata Firdaus di sela-sela acara, Selasa (8/10).
Masjid Syuhada menggelar Syuhada Jazz untuk memperingati milad tahun ini di Kotabaru, Kota Yogyakarta. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
Firdaus mengatakan ini kali pertama masjid di Yogyakarta menggelar pagelaran musik jaz. Sementara kegiatan seperti ini, sudah terlebih dahulu dilakukan Masjid Cut Meutia di Jakarta dengan tajuk Ramadhan Jazz.
"Dan ini (di Masjid Syuhada) rencananya digelar setiap tahun sekali. Setiap ulang tahun atau momen-momen tertentu. Ini ide teman-teman Warta Jazz dan beberapa komunitas kebudayaan yang mereka-mereka sudah mengadakan di Cut Meutia dan menggandeng Masjid Syuhada di Yogya," kata dia.
ADVERTISEMENT
Firdaus melanjutkan, pemilihan jaz juga atas dasar simbol musik itu universal. Dalam konteks dakwah, musik juga menjadi cara lain dalam berdakwah yang bertujuan untuk mengajarkan kebaikan dan perdamaian sesama manusia.
"Musik itu universal, kami ingin berdakwah tidak hanya sekadar tentang pengajian Islam, tapi kita kemas dakwah dengan sesuatu yang baru. Kajian tentang agama juga ada," ujarnya.
Masjid Syuhada menggelar Syuhada Jazz untuk memperingati milad tahun ini di Kotabaru, Kota Yogyakarta. Foto: Arfiansyah Panji Purnandaru/kumparan
Ditilik dari sejarahnya, Masjid Syuhada ini dibangun oleh Presiden pertama RI Soekarno sebagai kenang-kenangan bahwa Yogya sempat menjadi ibu kota Indonesia.
"Setelah dipindah ke Jakarta lagi, maka Soekarno memberi kenang-kenangan, maka dibangunlah Masjid Syuhada ini," katanya.
"Dan Masjid Syuhada, masjid nasionalis dengan beberapa simbol yang nasionalis, seperti anak tangga yang jumlahnya 17, kemudian ada tiang-tiang, ada beberapa tiang persegi delapan. Dan kubah berjumlah empat dan di tengah lima. Itu menunjukkan 17 Agustus 45. Masjid nasionalis bukan hanya untuk umat Islam tertentu saja, tapi merangkul umat Islam yang lain dan kalau bisa merangkul umat beragama yang lain," tegas dia.
ADVERTISEMENT
Sementara itu, Romo Paroki Kotabaru Maharsono Probho SJ yang turut hadir dalam milad Masjid Syuhada menyambut baik konsep ini. Dia menjelaskan di Kotabaru hubungan antar-umat beragama selalu sejuk. Ketika ada acara satu sama lain memang selalu hadir.
"Saya mengalami semakin erat dan gembira hubungannya sejuk pas puasa kita adakan buka bersama Masjid Syuhada juga datang. Ulang tahun gereja juga datang. HUT kemerdekaan juga bersama-sama. Dan sekarang kami juga diundang," kata Maharsono.
Peringatan Sumpah Pemuda mendatang rencananya digelar bersamaan oleh pemuda Masjid Syuhada, Gereja HKBP, juga Gereja Santo Antonius Padua.
Sementara itu, pada acara ini turut diisi tausiah bersama Ustaz Wijayanto. Pada pembukaan turut ada penampilan seni dari siswa-siswi setempat. Grup band jaz yang tampil seperti Tricotado, Praz, Nu Shopian Kolinus Project, dan Berdua Saja yang akan memeriahkan pertunjukan Jazz Syuhada.
ADVERTISEMENT