Jika Mediasi Kasus Valent Buntu, Polisi Minta Bantuan Dokter Hewan

4 Desember 2017 21:17 WIB
comment
3
sosmed-whatsapp-white
copy-link-circle
more-vertical
Elisia Pemilik Anjing Valent (Foto: Soejono Eben Ezer Saragih/kumparan)
zoom-in-whitePerbesar
Elisia Pemilik Anjing Valent (Foto: Soejono Eben Ezer Saragih/kumparan)
ADVERTISEMENT
Polsek Metro Tanah Abang mengadakan mediasi terkait kasus Valent, anjing berjenis maltese yang terkunci selama beberapa jam di sebuah mobil. Mediasi itu dihadiri oleh Elishia, selaku pemilik Valent, Tommy Prabowo selaku pihak yang pertama kali melihat Valent terkunci di dalam mobil dan Anisa Ratna Kurnia dari Garda Satwa Indonesia.
ADVERTISEMENT
Kapolsek Metro Tanah Abang, AKBP Lukman Cahyono, mengatakan, proses mediasi itu hingga kini belum menemukan titik terang. Namun, menurut Lukman, jika memang mediasi itu tak menemukan titik temu dan perlu dibawa ke tahap persidangan, pihak kepolisian akan meminta bukti dari dokter hewan untuk menjelaskan apakah tindakan yang dilakukan Elishia merupakan tindak penganiayaan pada hewan atau bukan.
"Pembuktian bahwa kasus ini masuk dalam kategori penganiayaan terhadap binatang atau tidak harus ada keterangan saksi dari TKP dan keterangan ahli, dalam hal ini adalah dokter hewan. Dokter hewan yang bisa menjelaskan dengan ditempatkannya anjing dalam mobil dengan ventilasi terbatas dan tidak diberi makan atau minum termasuk dalam bentuk penelantaran atau penganiayaan," ujar Lukman, di Kantor Polsek Metro Tanah Abang, Jalan Bendungan Hilir, Jakarta Pusat, Senin (4/12).
ADVERTISEMENT
Namun, sebelum melangkah ke ranah hukum, Lukman memastikan akan mengadakan mediasi untuk kedua kalinya antara Tommy dan Elishia.
"Ini masih proses pengaduan belum laporan resmi. Kebetulan Ibu Elishia juga ternyata hadir di sini kita lakukan mediasi dulu," imbuhnya.
Valent, anjing jenis maltese dan pemiliknya (Foto: Dok. Elishia)
zoom-in-whitePerbesar
Valent, anjing jenis maltese dan pemiliknya (Foto: Dok. Elishia)
Sementara itu, Elishia juga menuturkan, selama mediasi yang dilakukan kurang lebih satu jam itu, mereka belum menemukan titik terang dari kasus tersebut.
"Kita belum dapat temukan dan belum dapat sisi point temu gitu. Belum ada hasil. Jadi kita tukaran kontak dulu, entar kapan-kapan kita atur waktu untuk bahas ini lagi," ucap Elishia.
Sebelumnya diketahui, anjing bernama Valent ditemukan terkunci di sebuah mobil, di parkiran mall Gandaria City selama berjam-jam. Tommy Prabowo yang melihat kejadian itu langsung mengabadikan momen tersebut hingga viral di media sosial.
ADVERTISEMENT
Tommy melihat Valent pada sore hari dan menduga pemilik anjing tersebut akan segera kembali. Nyatanya saat malam telah larut, ia terkejut melihat Valent masih terjebak dalam mobil dalam keadaan panas, haus, dan lapar. Pemilik Valent hanya membuka sedikit kaca mobilnya, tanpa meninggalkan minuman dan makanan untuk Valent.
Sang pemilik, Elishia, mengaku hal yang dilakukannya itu bukan merupakan bentuk tindak penganiayaan terhadap hewan. Untuk menyelesaikan permasalahan tersebut, akhirnya Tommy dan Elishia melakukan mediasi di Polsek Metro Tanah Abang.
Reporter: Soejono Ebenezer Saragih